SuaraJawaTengah.id - Jagat media sosial belakangan ini tengah diramaikan dengan polemik pencairan Jaminan Hari Tua (JHT) di usia 56 tahun.
Aturan yang baru diteken Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), Ida Fauziyah itu langsung menuai protes dari berbagai pihak khususnya kalangan buruh.
Sebab aturan tersebut dinilai merugikan para buruh. Jika para buruh memilih pensiun dini atau kena Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) di usia 40 tahunan.
Menanggapi kisruh JHT, pengacara kondang Hotman Paris turut angkat bicara. Menurutnya, dalam membuat aturan seharusnya Menteri Ketenagakerjaan harus memperhatian beberapa aspek.
Baca Juga: Hotman Paris Pusing Pacar Anak-anaknya Bukan Orang Batak: Gak Bisa Gue Atur
"Dalam membuat aturan harus dipikirkan nalar, abstraksi hukum, dan keadilan," buka Hotman Paris melalui instagram pribadinya.
Lantas Hotman Paris meminta Menteri Ketenagaankerjaan untuk mengkaji kembali aturannya. Karena aturan tersebut lebih banyak merugikan kaum buruh.
"Coba renungkan sih buruh telah bekerja 10 tahun lebih. Tiap bulan gajinya 2% dipotong untuk dimasukkan ke dalam jaminan hari tua. Tiba-tiba dia di PHK pada umur 32 tahun. Otomatis sih buruh ini harus nunggu 24 tahun untuk mencairkan uangnya sendiri," jelasnya.
"Dimana keadilannya bu? Itu kan uang dia (buruh). Peraturan ibu ini bertolak belakang dengan peraturan menteri sebelumnya bahwa JHT boleh dicairkan begitu dia di PHK," sambungnya.
Pengacara berusia 62 tahun juga mengatakan jika penahan uang jaminan hari tua sampai usia 56 tersebut merupakan bentuk pelanggaran hukum.
Baca Juga: Anggap Pemerintah Hanya Berpihak ke Pengusaha, Buruh DIY Tolak Permenaker JHT
"Dari abstraksi hukum mana pun tidak ada alasan negara menahan uang orang lain apalagi sampai puluhan tahun," ungkapnya.
"Memang benar uang itu diinvestasikan oleh BPJS. Tapi ingat bu kalau sudah puluhan tahun. Ibu jangan lupa kasus asabri dan jiwasraya. Walau pun sudah diawasi, tapi tetap saja uang itu dimainkan jiwasraya di pasar modal sampai hilang," tandasnya.
Sontak saja pernyataan Hotman Paris tersebut menuai perhatian warganet. Tak sedikit dari mereka yang terenyuh karena Hotman Paris tergugah hatinya soal JHT tersebut.
"Terima kasih bang, kami merasa terwakilkan dalam hal ini. Fantastis," tutur akun @sidomu**.
"Mantap om senggol @bpjs.ketenagakerjaan @kemenaker jangan lupa ngopi biar nggak salah paham," ucap akun @trisman**.
"Dengerin bu @idafauziahnu kalau bang Hotman udah turun tangan. Udah ikut speka up itu artinya keadaan lagi gak baik-baik saja," ungkap akun @ririza**.
"Sehat selalu tulang, terima kasih sudah mewakili suara para rakyat buruk dan pekerja," sahut akun @ana.linduana**.
"Ayo bang Hotman, bantu advokasi buruh," harap akun @w45hyu**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
Hotman Paris Ajari Ridwan Kamil Strategi untuk Penjarakan Lisa Mariana, Manfaatkan Video Syur
-
Hotma Sitompul Meninggal Dunia, Akun Instagram Bams Samson Dibanjiri Ucapan Duka Cita
-
Hotman Paris Sarankan Atalia Praratya Mencotek Istrinya: Jangan Paksa Memilih
-
Sampai Ngamuk, Hotman Paris Akhirnya Buka Aib Lisa Mariana yang Disimpan Lama
-
Tawa Lisa Mariana Kala Hotman Paris Pajang Foto Lawas Ridwan Kamil
Tag
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
-
Aspirasi Tersampaikan, Ini Momen Aksi TPUA di Rumah Jokowi Dikawal Humanis Polresta Solo
Terkini
-
Rebut Ratusan Ribu! Klik Link Saldo DANA Kaget Hari Ini! Bisa untuk Belanja, hingga Bayar Tagihan
-
Investasi Global Lirik Jawa Tengah! Ini yang Ditawarkan Gubernur Ahmad Luthfi
-
Weton Rabu Pon Menurut Primbon Jawa: Karakter, Pantangan, dan Tips Menghindari Kesialan
-
Rahasia Keberkahan Pernikahan di Bulan Syawal: Ini Doa yang Wajib Kamu Ucapkan!
-
Keistimewaan Surat Yasin Ayat 82: Kekuatan Tak Terlihat di Balik Doa dan Ikhtiar