SuaraJawaTengah.id - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) terus Abdul Muhaimin Iskandar terus mendapatkan dukungan dari masyarakat Jawa Tengah untuk maju sebagai Calon Presiden (Capres) 2024.
Kali ini giliran Kawula muda Banyumas yang tergabung dalam Sukarelawan Gus Muhaimin Asik Poll (Gaspoll) se-Banyumas menggelar flash mob dengan tema "Madang, Medang, Menang!" guna mendukung Abdul Muhaimin Iskandar untuk maju sebagai calon presiden pada Pemilu 2024.
"Kegiatan ini menjadi bentuk kepedulian Relawan Gaspoll terhadap kawula muda atau dalam istilah hari ini disebut generasi milenial untuk melek dan tidak apatis terhadap politik," kata Koordinator Gaspoll Banyumas Fakhrur dikutip dari ANTARA di Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Minggu (20/2/2022).
Apalagi pada tahun 2024, pemilih milenial mengalami peningkatan kuantitas yang cukup tinggi, maka perlu adanya edukasi tentang politik, katanya.
Baca Juga: Muncul Wacana Duet Luhut-Airlangga Hartarto, Golkar DIY Tolak Mentah-Mentah
Ia mengatakan Abdul Muhaimin Iskandar yang akrab disapa Gus Muhaimin selalu menekankan kepada Sukarelawan Gaspoll untuk turun langsung memerhatikan kehidupan masyarakat.
Bahkan, kata dia, Gus Muhaimin tidak henti-hentinya mengingatkan pentingnya politik kehadiran, yaitu hadir membantu mereka yang membutuhkan.
"Salah satunya para kaum milenial ini yang perlu diedukasi tentang politik," katanya.
Lebih lanjut, dia mengatakan dalam acara tersebut, kawula muda Banyumas juga memberikan apresiasi kepada Gus Muhaimin sebagai "Tokoh Muda Nasional" dan mendorong Wakil Ketua DPR RI itu untuk maju sebagai calon presiden pada Pemilu 2024.
"Gus Muhaimin merupakan sosok yang kaya pengalaman memimpin sejak masih muda. Beliau kenyang pengalaman kepemimpinan di organisasi, di eksekutif, legislatif, serta pengalaman internasional. Berbekal itu beliau kami yakini dapat meramu pengalamannya untuk memimpin Indonesia," katanya.
Baca Juga: Popularitas Ridwan Kamil Disebut Bisa Jadi Modal Masuk Parpol untuk Maju di Pilpres 2024
Selain itu, kata dia, Gus Muhaimin merupakan sosok yang moderat sehingga dapat diterima oleh semua kalangan.
Menurut dia, hal itu sangat diperlukan mengingat bangsa Indonesia yang sangat heterogen, baik dari sisi agama, budaya, maupun adat istiadat.
Oleh karena itu, kata dia, pihaknya akan Gaspoll keliling ke komunitas pemuda untuk lebih mengenalkan sosok Gus Muhaimin melalui program-program yang asyik dan menyentuh mereka.
Berita Terkait
-
Mafindo Soroti Hoaks Jelang Pencoblosan Pilkada 2024, Sasar Calon Kepala Daerah
-
Kata Cak Imin Soal Pertemuan Prabowo-SBY di Cikeas: Jalin Hubungan Baik dengan Mantan Presiden
-
Reaksi Berbeda Anies & Cak Imin Soal Penangkapan Tom Lembong: Dari Pesan Menyentuh hingga Foto di Warteg
-
Prabowo Undang Ketum Parpol Kumpul di Istana, Cak Imin Penginnya Rutin
-
Beda Sikap Anies dan Cak Imin Usai Tom Lembong Ditangkap Bak Bumi Langit: Satunya Udah Nggak Sahabatan?
Tag
Terpopuler
- Siapa Intan Srinita? TikToker yang Sebut Roy Suryo Dalang di Balik Fufufafa Diduga Pegawai TV
- Andre Taulany Diduga Sindir Raffi Ahmad, Peran Ayu Ting Ting Jadi Omongan Netizen
- Beda Kekayaan Ahmad Dhani vs Mulan Jameela di LHKPN: Kebanting 10 Kali Lipat
- Kembali di-PHP Belanda, Pemain Keturunan Rp695 Miliar Pertimbangkan Bela Timnas Indonesia?
- Dear Shin Tae-yong! Kevin Diks Lebih Senang Dimainkan sebagai Pemain...
Pilihan
-
Kronologi BNI "Nyangkut" Rp374 Miliar karena Beri Utang ke Sritex
-
Misteri Gigi 4 Truk Pemicu Tabrakan Beruntun di Tol Cipularang KM 92
-
Nyaris Tiada Harapan: Potensi Hilangnya Kehangatan dalam Interaksi Sosial Gen Z
-
3 Hari Jelang Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siap-siap Harga Tiket Pesawat Naik Ibu-Bapak!
-
Gelombang PHK Sritex Akan Terus Berlanjut Hingga 2025
Terkini
-
BRImo FSTVL Ajak Nasabah Transaksi dan Menabung, Raih Hadiah Keren BMW 520i M Sport dan Ribuan Hadiah Langsung
-
Pegiat Sosmed Ini Sebut Jika Andika Perkasa-Hendi Ingin Menang, Jangan Ada yang Main Dua Kaki
-
4 Napi Terorisme Nusakambangan Ikrar Setia NKRI, Bertobat Jadi Duta Perdamaian
-
Cegah Politisasi Kades, Pj Gubernur Jateng Lakukan Ini Jelang Pilkada 2024
-
Gilbert Agius Bocorkan Strategi PSIS Semarang di Putaran Kedua Liga 1: Datangkan Pemain Terbaik!