SuaraJawaTengah.id - Wacana menunda pemilihan umum (Pemilu) 2024 menjadi perbincangan hangat beberapa waktu belakangan. Usulan tersebut tentu saja akan menciderai demokrasi di Indonesia.
Relawan Ganjar Pranowo atau RGP wilayah Cirebon, Jawa Barat menolak wacana penundaan Pemilu 2024. Wacana itu dilontarkan oleh sejumlah ketua umum parpop pendukung pemerintah.
Relawan Ganjar menilai menunda atau mengundurkan Pemilu 2024 sebagai tindakan merusak konstitusi dan menciderai demokrasi.
"Kami menolak Pemilu 2024 diundur karena penolakan ini secara konstitusional proses demokrasi harus berjalan dengan baik. jika adanya pengunduran pemilu dikhawatirkan akan mengganggu stabilitas politik secara nasional," ungkap Ketua DPP RGP 2024 Heru Subagia dikutip dari Wartaekonomi.id Selasa (1/3/2022).
Heru menuturkan Pemilu 2024 harus tetap digelar sesuai jadwal dan tidak perlu diundur.
"Untuk menyongsong Indonesia masuk level G-20 atau negara maju yang ditopang oleh negara yang demokrasi dan modernisasi, masyarakat sipil dan sosial bebas menentukan pemimpin sehingga harus menjadi perahtian semua pihak," ujarnya.
Penolakan wacana Pemilu 2024 diundur oleh Relawan Ganjar pranowo juga melalui spanduk yang bertebaran di wilayah Cirebon.
Sebelumnya tiga ketua umum partai politik pendukung pemerintah melempar wacana Pemilu 2024 diundur. Mereka adalah ketua umum PKB Muhaimin Iskandar, ketua umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, serta ketua umum PAN Zulkifli Hasan.
Baca Juga: PBNU Dukung Pemilu 2024 Ditunda, Pengamat: Harusnya Contoh Muhammadiyah
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Deretan Kontroversi Kebijakan Bupati Pati Sudewo Sebelum Berakhir di Tangan KPK
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga
-
7 Kontroversi Bupati Pati Sudewo Sebelum Kena OTT KPK, Pernah Picu Amarah Warga
-
Bupati Pati Sudewo Diciduk KPK! Operasi Senyap di Jawa Tengah Seret Orang Nomor Satu
-
Uji Coba Persiapan Kompetisi EPA, Kendal Tornado FC Youth Kalahkan FC Bekasi City