SuaraJawaTengah.id - Akhirnya detik-detik yang dinantikan oleh influencer yang juga COO tim AHHA PS Pati, Divo Sashendra tiba juga.
Pada Sabtu (5/3/2022), Divo menikahi sang gadis pujaan, Ferra Monica.
Prosesi pernikahan berlangsung di Gedung Smesco kawasan Pancoran, Jakarta Selatan.
Pernikahan ini berlangsung dengan balutan tradisi budaya Padang (Sumatera Barat).
"Syukur Alhamdulillah akhirnya saya bisa melalui fase hidup yang baru ini. Mohon doa restunya," ucap Divo di sela-sela prosesi pernikahannya.
Ternyata, sang wanita pujaannya ini tidak jauh dari dunia si kulit bundar yang menjadi dunia keseharian Divo yang juga dikenal sebagai Komandan akun sepak bola ternama, Garuda Revolution.
Sebagai informasi, Ferra adalah kakak kandung dari striker andalan timnas putri Indonesia, Zahra Muzdalifah.
Yang unik dari pernikahan ini adalah maharnya. Tidak seperti kebanyakan pasangan pengantin, keduanya memilih koin crypto yakni Binance dan Ethereum serta 2022 xrp. Rinciannya adalah 3 Coin Binance, 5 Coin Ethereum dan 2022 xrp.
"Kebetulan saya dan istri adalah Crypto NFT Player. Jadi kita pilih mahar koin crypto," tambah Divo.
Baca Juga: Angel Lelga Perkenalkan Token Crypto Miliknya di Holywings
Disebutkannya, koin crypto ini sifatnya sama dengan investasi yang tentu menjadi hal yang penting untuk bekal masa depan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Bukan LCGC! Ini 3 MPV Bekas Rp80 Jutaan Paling Nyaman dan Irit BBM, Dijamin Senyap di Tol
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo