SuaraJawaTengah.id - Beredar daftar penceramah radikal yang dilarang untuk diundang memberikan tausiyah atau dakwah di berbagai tempat di Indonesia. Daftar itu menyeret nama Felix Siauw dan Abdul Somad.
Menyadur dari Terkini.id jaringan Suara.com, Pendakwah Felix Siauw bagikan informasi daftar penceramah radikal yang dilarang untuk diundang dan didengarkan ceramahnya. Dalam daftar tersebut, dirinya tercantum menjadi penceramah nomor 2 yang terindikasi radikal.
Informasi daftar penceramah radikal itu berbentuk screenshoot pesan whatsapp, yang kemudian dibagikan oleh Felix Siauw melalui akun instagramnya @felix.siauw.
Dalam daftar tersebut, tertulis nama M. Ismail Yusanto di urutan pertama dan Felix Siauw di urutan kedua. Selain itu, ada juga pendakwah terkenal seperti ustadz Abdul Somad di urutan kelima.
Baca Juga: Refly Harun Soroti Daftar Penceramah Radikal: Pastilah Ini yang Suka Kritik Pemerintah
Dalam unggahannya saat membagikan informasi tersebut, Felix Siauw justru tidak menanggapi hal tersebut secara serius, dirinya bergurau dengan bertanya kapan ia dapat menempati posisi pertama.
“Beredar viral 180-an nama penceramah radikal dan disarankan nggak boleh diundang dan didengar,” tulis Felix Siauw dalam unggahannya melalui akun instagram @felix.siauw, sebagaimana dilansir pada Rabu, 9 Maret 2022.
“Tahun 2017, saya jadi tokoh radikal no.2 setelah HaErEs,” tulis Felix Siauw melanjutkan.
“Sekarang jadi no.2 lagi, kapan aku bisa jadi namber wan (one/1) ya?,” tulis Felix Siauw melanjutkan.
“Tapi Alhamdulillah bisa bertahan di list sedjak 2017,” tulis Felix Siauw melanjutkan.
Baca Juga: Sebut Paham Radikal di Indonesia Sudah Sangat Kritis, Ngabalin: Sudah Masuk Stadium Keempat
Kemudian, dalam kolom komentar, Felix Siauw kembali menulis pernyataannya soal informasi daftar penceramah radikal.
“Barusan dirilis sama Sekai Seifu di Mariejois,” tulis Felix Siauw menjelaskan.
“Daftar pemegang bendera hitam terkuat di Grandline,” tulis Felix Siauw melanjutkan.
“Alhamdulillah masih masuk 4 terkuat,” tulis Felix Siauw menandaskan.
Berita Terkait
-
Ustaz Felix Siauw Sebut Marissa Haque Peduli Palestina, Memperjuangkan Umat Muslim
-
Film Boys Beyond the Light, Kisah 4 Pemuda dalam Organisasi Radikal
-
Pengamat Ingatkan Konfrontasi Soal Isu RUU Pilkada Bisa Disusupi Ideologi Transnasional
-
Pria yang Rencanakan Penyerangan Konser Taylor Swift Terpengaruh Ceramah Radikal di Tiktok
-
Cek Fakta: Felix Siauw Promosikan Situs Judi Online, Benarkah?
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
-
Prediksi Robby Darwis: Timnas Indonesia vs Jepang, Kevin Diks Jadi Kunci?
-
Nilai Tukar Rupiah Merosot Pagi Ini Jelang Rilis Neraca Perdagangan
-
3 Tim Mahal dari Liga 2: Skuat Bernilai Miliaran Rupiah!
-
Pemerintah Mau Hapus BPHTB Hingga Permudah Izin Pembangunan
Terkini
-
Produktivitas Sumur Tua Melejit, BUMD Blora Hasilkan 410.000 Liter Minyak!
-
Waspada Leptospirosis! RSUD Cepu Ingatkan Potensi Wabah di Musim Hujan
-
Sritex Pailit, DPR Kebut Dua UU Lindungi Industri Tekstil dan Pekerja
-
Sahabat-AI: Indonesia Luncurkan Model AI Canggih Berbahasa Indonesia!
-
Tindak Lanjut Debat ke-2, Cagub Ahmad Luthfi Realisasikan Jamban Gratis untuk Warga