SuaraJawaTengah.id - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo kembali mengunjungi Desa Wadas, Kecamatan Bener, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah.
Melalui akun instagramnya, Ganjar Pranowo rupanya kembali bersilaturahmi dengan warga Wadas untuk menyelesaikan permasalah yang terjadi.
Berdasarkan keterangan tertulisnya, Ganjar Pranowo datang ke Desa Wadas pada hari Rabu (09/03/2022). Di sana ia menemui warga yang pro dan kontra terhadap penambangan batu andesit tersebut.
"Alhamdulillah kemarin bisa silaturahmi dengan saudara-saudara warga Wadas. Kita rembuk segala sesuatu yang bisa dirembuk," kata Ganjar Pranowo.
"Sore hari kita ngobrol dengan warga yang setuju quaryy. Malam harinya kita diskusi dengan saudara yang kontra. Sehat-sehat terus nggih sedulurku warga Wadas," papar Ganjar Pranowo.
Sontak saja unggahan Ganjar Pranowo mematik perhatian warganet. Tak sedikit dari mereka justru terfokus pada sosok pengawal Ganjar Pranowo yang memakai baju Federal Bureau of Investigation (FBI).
FBI sendiri diketahui merupakan sebuah badan investigasi utama dari Departemen Keadilan Amerika Serikat.
"Slide kedua pak Ganjar dikawal FBI nggih," ungkap akun @r_frase**.
"Kok ada FBI juga pak, itu FBI dari mana pak," ujar akun @putra_legi**.
Baca Juga: Milenial Banten Deklarasi Dukung Ganjar, Bagikan Sembako Hingga Buku ke TBM
"Waduh, pak Ganjar dikawal FBI," tutur akun @davin0306**.
"Wes pengawal e gak main-main. Langsung FBI top pokoke," imbuh akun @thee_jokeer**.
Sementara itu, ada beberapa warganet yang meninta agar Ganjar Pranowo bisa segera menyelesaikan persoalan di Desa Wadas.
"Coba pak ditawarke relokasi sedoyo, dengan tetap memperhatian mata pencaharian mereka. Tentunya dengan difasilitasi pemerintah," saran akun @syafrudin**.
Sebelumnya, Desa Wadas saat ini masih belum kondusif. Hal tersebut karena terdapat warga yang pro dan kontra terhadap penambangan batu andesit di Desa Wadas.
Seperti diketahui Desa Wadas telah ditetapkan oleh pemerintah untuk mendukung proyek strategis nasional pembangunan Bener Purworejo.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Heboh! 5 Fakta Protes Celana Dalam di Kudus, Publik Soroti Penari Erotis di Acara KONI?
-
4 Link Saldo DANA Kaget Rp149 Ribu Siap Kamu Sikat, Jangan Sampai Ketinggalan!
-
Semarang Siaga Penuh! 220 Pompa Air dan Infrastruktur Permanen Jadi Kunci Hadapi Banjir 2026
-
Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
-
10 Perbedaan Honda Freed dan Toyota Sienta: Kenyamanan dan Kualitas yang Beda