SuaraJawaTengah.id - Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat pada Minggu (20/03/2022) sempat diguyur hujan sedari siang.
Meski begitu, hujan di Mandalika beberapa jam kemudian reda. Usut punya usut, berhentinya hujan tersebut ada campur tangan pawang hujan bernama Rara Isti Wulandari.
Bahkan dalam video yang tersebar di jejaring media sosial. Rara sempat mondar-mandir melakukan ritual pengusir hujan di area Sirkuit Mandalika.
Aksinya itu pun langsung viral dan banyak jadi bahan perbincangan publik di sosial media. Banyak dari publik memuji dan menghujat pawang hujan tersebut.
Baca Juga: Dinilai Majukan Pendidikan Hingga Ekonomi, Milenial Kalbar Deklarasi Dukung Ganjar
Namun, di mata Gubenur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengutarakan pandangan berbeda terkait hujan yang berhenti di Sirkuit Mandalika.
Ganjar yang diketahui nonton langsung bersama istrinya tersebut mengaku takjub dengan gelaran MotoGP di Sirkuit Mandalika.
"Yang paling menarik ada dukun hujannya haha. Dan luar biasa semua deg-degan melihat balapan antara ini akan hujan terus atau tidak," kata Ganjar Pranowo melalui akun twitternya.
Bapak satu anak ini menjelaskan bahwa berhentinya hujan di Sirkuit Mandalika bukan karena jasa pawang hujan. Melainkan berkat lagu Indonesia Raya yang dikumandangkan.
"Ternyata beberapa menit kemudian reda atau setelah nyanyi lagu Indonesia raya reda," papar Ganjar Pranowo.
Baca Juga: Marc Marquez Ungkap Kondisi Terkini Pasca Kecelakaan Horor: Saya Baik-baik Saja
Sontak saja cuitan Ganjar Pranowo tersebut langsung dibanjiri komentar warganet. Tak sedikit dari mereka yang memberikan ragam komentar.
"Sebenarnya gak pakai pawang juga berenti sendiri pak. Ia sudah sejam kan hujan turun, gak papa lah sekalian promo product kearifan lokal, kali aja di venue lain ngundang ia pak," ucap akun @Arif9360**.
"Kalau diingat-ingat, hujannya itu mulai reda pas ada marching band indonesia raya loh pak hehe," celetuk akun @desi4**.
"Hujannya berhenti karena Allah menghendaki demikian. Bukan karena Indonesia raya apalagi karena pawang hujan," ungkap akun @ar_rf**.
"Karena doa dari semua masyaakat indonesia dan di bantu pawang hujan agar event berlangsung. Alhamdulillah Alloh mengabulkan doa-doa para hambanya," sambung akun @emon**.
"Sang pencipta sudah mengatur yang terbaik buat NKRI," tandas akun @Kellykusu**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
Cek Fakta: Ahmad Luthfi Sebut Jumlah Penduduk Muslim di Jawa Tengah Capai 97 Juta Jiwa, Benarkah?
-
Berhak Pakai Nomor 1, Jorge Martin Pilih Ganti atau Tidak?
-
DNA MotoGP Dalam Kemasan 125cc, Intip Pesona Duet Aprilia RS125 dan Tuono 125
-
Motor GP25 Dapat Respons Baik dari Diggia, Terlihat Lima Tahun Lebih Maju
-
Cek Fakta: Andika Perkasa Sebut Wisatawan Mancanegara Menginap Kurang dari 2 Malam di Jawa Tengah, Apa Iya?
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Ngerinya Tanjakan Silayur: Titik Kritis Kecelakaan yang Kini Jadi Prioritas Pemerintah Kota Semarang
-
Semarang Waspada Hujan dan Banjir Rob Akhir Pekan Ini, Ini Penjelasan BMKG
-
Wapres Gibran Dukung UMKM dan Pemberdayaan Ekonomi Perempuan di Semarang
-
Dari Tambakmulyo untuk Jateng: Mimpi Sanitasi Layak Menuju SDGs
-
Pengamat Nilai Program Pendidikan Gratis dan Rp300 Juta per RW dari Yoyok-Joss Realistis