SuaraJawaTengah.id - Anak Deddy Corbuzier, Azka Corbuzier rupanya serius betul mempersiapakan diri untuk duel tinju dengan Vicky Prasetyo.
Seperti diketahui Azka Corbuzier dijadwalkan akan bertarung tinju dengan Vicky Prasetyo pada tanggal 31 Maret 2022. Pertandingan mereka juga bakal disiarkan langsung melalui channel youtube Deddy Corbuzier.
Untuk mempersiapkan diri, rupanya Azka Corbuzier berlatih langsung dengan seorang guru tinju. Bahkan dalam unggahan di akun instagramnya, Azka seolah memberikan peringatan untuk Vicky Prasetyo.
Pasalnya, saat latihan sparing dengan gurunya. Azka Corbuzier langsung membuat gurunya KO sekali pukul.
"Azka hari ini kita sparing, kamu harus sungguh-sungguh. Anggap om ini Vicky Prasetyo," kata guru tinju tersebut.
Azka Corbuzier yang mengenakan kaos berwarna abu-abu itu pun langsung ancang-ancang. Hebatnya, pukulan Azka Corbuzier langsung membuat gurunya terkapar.
"@vickyprasetyo777 aku datang untukmu," tulis keterangan caption Azka Corbuzier.
Sontak saja unggahan Azka Corbuzier tersebut langsung dibanjiri komentar warganet. Tak sedikit dari mereka yang meledek Vicky Prasetyo bakal kalah di pertandingan tinju mendatang.
"Hihihi mantap," ujar akun @riaspengantin**.
Baca Juga: Vicky Prasetyo akan Adu Tinju dengan Azka Corbuzier, Kalina Oktarani Ingatkan Ini
"Ngakak banget, nggak sabar luat Azka bonyokin Vicky Prasetyo," ungkap akun @pokaq_my**.
"Pasti Vicky Prasetyo langsung kabur duluan," ledek akun @restianafis**.
"Tapi kalau nanti tarung beneran, jangan one hit K.O ya. Biar seru," sahut akun @nanda_nugharaha**.
"Azka pasti bikin K.O bang Vicky, Azka pukulannya mantap gaspol," timpal akun @ahmedseri**.
Sebelumnya, Azka Corbuzier dikabarkan bakal beradu jotos dengan mantan ayah sambungnya, Vicky Prasetyo, di ring tinju.
Meski usia Azka Corbuzier jauh di bawahnya, namun remaja 15 tahun ini dijamin lebih berbahaya. Selain memiliki tinggi 186 cm, tubuh Azka juga kekar berotot.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Deretan Kontroversi Kebijakan Bupati Pati Sudewo Sebelum Berakhir di Tangan KPK
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga
-
7 Kontroversi Bupati Pati Sudewo Sebelum Kena OTT KPK, Pernah Picu Amarah Warga
-
Bupati Pati Sudewo Diciduk KPK! Operasi Senyap di Jawa Tengah Seret Orang Nomor Satu
-
Uji Coba Persiapan Kompetisi EPA, Kendal Tornado FC Youth Kalahkan FC Bekasi City