SuaraJawaTengah.id - Mimpi PSIS Semarang menjadi klub yang profesional dan diakui di kancah Nasional bahkan Asia bukan isapan jempol belaka.
Pelan namun pasti, klub berjuluk laskar mahesa jenar itu akan serius mewujudkan impiannya di kompetisi musim depan.
Masuknya pengusaha baja dan kesehatan Junianto memang membawa angin segar untuk klub kebanggaan warga Kota Semarang. Memiliki fasilitas latihan lengkap, kantor yang megah, target juara, hingga melangkah ke Initial Public Offering (IPO) menjadi impian pria yang lahir di Kabupaten Kendal tersebut.
Junianto kini menjabat sebagai Komisaris PSIS Semarang. Ia tidak ingin, klub kebanggaan warga Kota Semarang itu terpuruk di liga kasta tertinggi Indonesia.
"Saya tidak ingin PSIS ikon dari Jawa Tengah ini ketinggalan. Target musim depan adalah juara. Seharusnya target itu 2-3 tahun lagi. Tapi kita percepat. Karena ada tim baru di jawa tengah seperti Persis Solo. Kita percepat, tahun dpn kami ingin juara," kata Junianto di Semarang, Jumat (1/4/2022).
Junianto pun tidak main-main dengan target yang ia berikan. Pengusaha Baja itu pun langsung mendatangkan dua pemain asing yang menjadi bintang di Liga 1 2021/2022.
Taisei Marukawa yang sebelumnya memperkuat Persebaya dan Carlos Fortes memperkuat Arema FC diboyong ke Semarang untuk memperkuat laskar mahesa jenar. Namun, ia tak menyebut berapa nilai kontrak dan durasinya.
"Durasi kontrak nanti tergantung permainan memberikan kontribusi ke PSIS. Yang jelas kontrak termahal di PSIS Semarang, yang tahu hanya saya dan mas Yoyok," ujar junianto.
Bangun Kantor Baru
Baca Juga: Bukan April Mop, Carlos Fortes Resmi Berseragam PSIS
Setelah Stadion Jati Diri mendapat persetujuan dari Pemerintah Provinsi Jawa Tengah sebagai markas PSIS Semarang, kini kantor baru akan segera dibangun.
Hal itu untuk memberikan fasilitas kepada para suporter atau pendukung PSIS Semarang. Fasilitas lengkap pun bakal dibangun di markas baru laskar mahesa jenar.
"Saya membuat pondasi besar untuk PSIS. Pertama training center, sekarang kantornya akan dibangun 6 lantai. Ada cafe, store, kantor manajemen, dan ada tempat yang kita siapkan untuk panser, snek, para suporter PSIS. Insyallah dua tahun proses pembangunan kantor ini," kata Junianto.
Mimpi PSIS Semarang
Mimpi PSIS Semarang diketahui tak hanya sekedar juara di kompetisi Liga 1. Namun, tim kebanggaan warga Kota Semarang itu punya target bisa melangkah ke Initial Public Offering (IPO).
Komisaris PSIS Semarang Junianto mengungkapkan target PSIS tidak muluk-muluk. "Klau saya yang penting IPO dulu. Setelah itu, dapat dana segar, untuk pengembangan. Termasuk membangun stadion. Tapi saya melihat pasarnya dulu di semarang," ucapnya beberapa waktu lalu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Bukan LCGC! Ini 3 MPV Bekas Rp80 Jutaan Paling Nyaman dan Irit BBM, Dijamin Senyap di Tol
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo