SuaraJawaTengah.id - Aksi demonstrasi yang digelar oleh ribuan mahasiswa Kota Semarang, di depan kantor Gubernur Jawa Tengah, mendatangkan rezeki bagi sejumlah pedagang.
Salah satunya seorang penjual es teh bernama Yanto (40). Dia mengaku meraup untung hingga dua kali lipat setiap berjualan es teh saat ada aksi unjuk rasa.
"Bisa laku sampai 100 gelas kalo ada demo," ungkap Yanto kepada Suarajawatengah.id, di Semarang, Rabu (13/04/22).
Yanto menceritakan, ia telah berjualan es teh sejak tahun 2004 silam. Kala itu ia menjual es teh hanya Rp2 ribu per gelas. Kini ia telah menjual es teh seharga Rp5 ribu per gelasnya.
"Dulu itu jualan masih murah harganya," katanya.
Yanto menceritakan, suka duka berjualan es teh di tengah aksi unjuk rasa. Tak jarang, ia juga pernah terkena bogem dari demonstan kala terjadi kerusuhan.
"Waktu demo yang sampe rusuh kemarin, saya sempat kena pukul, gerobak es teh langsung saya dorong buat menjauh," bebernya.
Meski pernah terkena pukul kala berjualan, tak menyurutkan semangat Yanto untuk mengais rezeki.
"Ya namanya cari duit, ada aja kejadiannya," tuturnya.
Baca Juga: Soal Demo Tolak Presiden 3 Periode, Begini Tanggapan Bobby Nasution
Yanto tak hanya menjual es teh setiap ada aksi unjuk rasa. Namun, ia juga memanfaatkan peluang usaha setiap ada event musik di sekitar Kota Semarang.
"Kalau ada konser musik saya jualan, tapi setiap harinya ya keliling jualan esnya," imbuhnya.
Kontributor : Aninda Putri Kartika
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Kudus Darurat Longsor! Longsor Terjang 4 Desa, Akses Jalan Putus hingga Mobil Terperosok
-
5 Lapangan Padel Hits di Semarang Raya untuk Olahraga Akhir Pekan
-
Perbandingan Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina: Duel Low MPV Keluarga 100 Jutaan
-
Fakta-fakta Kisah Tragis Pernikahan Dini di Pati: Remaja Bercerai Setelah 6 Bulan Menikah
-
Miris! Sopir Truk Kawasan Industri Terboyo Keluhkan Iuran Pemeliharaan Tapi Jalannya Banyak Rompal