SuaraJawaTengah.id - Kakak-beradik di Kabupaten Brebes viral dan menyedot perhatian di media sosial karena mempunyai nama unik. Selain tak lazim, nama keduanya jika digabungkan akan membentuk satu kalimat.
Kedua anak pasangan suami-istri, Fajar Setiawan dan Kartika, warga Desa Dukuhturi Kecamatan Ketanggungan tersebut memiliki nama "Lalu Dunia Pun Tersenyum" serta "Dan Semuanya Menjadi Indah".
“Lalu Dunia Pun Tersenyum” yang berusia 12 tahun merupakan anak pertama. Sedangkan “Dan Semuanya Menjadi Indah” (6) adalah adiknya.
Sang ayah, Fajar mengatakan, nama yang diberikan kepada kedua anaknya merupakan doa.
"Nama itu kan doa. Tapi banyak orang berdoa tanpa tahu artinya. Saya memberi nama anak saya seperti itu, ya itu doa saya," katanya, Kamis (21/4/2022).
Menurut Fajar, banyak orang tua yang memberi nama anaknya dari bahasa Arab. Padahal mereka tak mengerti artinya.
Dia mengaku tak ingin mengikuti jejak kebanyakan orang tua tersebut, sehingga lebih memilih nama dari Bahasa Indonesia yang bisa langsung diketahui artinya.
"Sekarang banyak orangtua yang kasih nama anaknya dengan kearab-araban, tapi tidak tahu artinya. Saya tidak mau kasih nama kearab-araban, tapi tapi tidak paham artinya," ucapnya.
Keputusan Fajar memberi nama anaknya dengan nama yang unik sempat diprotes dan ditentang oleh orang tuanya. Apalagi ayah Fajar merupakan seorang ulama.
Baca Juga: Ealah Bu Tatik..,Bu Tatik..! Rebutan Kaos dari Presiden Jokowi Sampai Anaknya Ditinggal 'Keleleran'
Bahkan, sang ayah sampai harus menyampaikan banyak dalil terkait pemberian nama anak yang wajar dan baik.
"Saya waktu itu jawab bahwa saya tidak bisa bahasa Arab. Jadi saya berdoa atau memberi nama anak saya dengan nama bahasa Indonesia karena saya yakin Gusti Allah tahu bahasa Indonesia," ungkapnya.
Sementara kedua anaknya sendiri, menurut Fajar awalnya sempat malu memiliki nama yang nyeleneh. Seiring waktu dan setelah diberikan pengertian, keduanya akhirnya menerima dan justru enggan mengganti nama.
"Saya sampaikan ke anak saya jangan takut dibully, yang penting kamu berbuat baik dan memberi manfaat kepada semua orang," ujarnya.
Selain harus menghadapi protes dan tentangan dari orang tuanya, Fajar juga sudah memperkirakan nama kedua anaknya suatu saat bakal menjadi perbincangan masyarakat.
Dia pun menanggapi santai ketika nama anaknya yang dianggap unik viral di media sosial. "Yang penting saya memberi nama anak saya tujuannya baik," kata dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya