SuaraJawaTengah.id - Ulama kharismatik Kiai Syukron Ma'mum menyampaikan pesan menohok kepada Ketua Umum dan pengurus Nahdlatul Ulama (NU).
Dihadapan Yahya Cholil Staquf, Kiai Syukron Ma'mun Ketua Umum PBNU dan jajarannya untuk merawat dan menjalankan organisasinya dengan baik.
"Tolong semua pengurus (NU) perbaharui niatnya, mari kita niat menghidupkan NU bukan mencari hidup di NU," kata Kiai Syukron Ma'mum seperti dikutip di akun TikTok @muh_alie31.
Kiai yang dijuluki "Sang Singa Podium" ini dengan lantang terus menegaskan kepada pengurus NU agar mengabdi secara tulus tanpa ada kepentingan apapun.
"Sekali lagi pasang niat seluruh pengurus malam ini di Pesantren Daarul Rahman. Saya mau menghidupkan NU, bukan mencari hidup di NU," paparnya.
"Kalau semua orang NU mau menghidupkan NU. Insya Allah NU hidup, pasang niat apa yang akan saya berikan untuk NU. Bukan apa yang saya ambil dari NU, ini yang menghancurkan NU yang bersikap seperti ini," sambungnya.
Sontak saja pesan menohok Kiai Syukron Ma'mun ini langsung dibanjiri komentar warganet. Tak sedikit dari mereka terharu dengan apa yang disampaikan ulama yang kini berusia 80 tahun.
"Mantap, alhamdulillah masih ada kiai NU garis lurus. Semoga bah kiai panjang umur," kata akun @esule**.
"Betul pak yai, NU sekarang tidak seperti dulu. Ruhnya sekarang berkurang tidak seperti zaman dulu. Sekarang lebih ke matrialistis," ujar akun @yuyun**.
Baca Juga: Kisah Kedekatan KH Wahab Chasbullah dengan Bung Karno
"Leres pak kiai, seperti di Muhammadiyah. Hidupilah Muhammadiyah jangan hidup dari Muhammadiyah," tulis akun @surotoroto**.
"Semoga mereka yang telah melenceng dari NU yang baik diberi hidayah," sahut akun @user9248**.
Sebelumnya, dalam unggahan video TikTok @sunar.id, Kiai Syukron Ma'mum juga mengkritik tugas dan fungsi Barisan Serba Guna (Banser) yang dianggap kurangnya lagi sigap menjaga para kiai.
Kiai Syukron Ma'mum juga tak sungkan menampar anggota Banser yang saat ini lebih banyak menjaga gereja ketimbang para kiai NU.
"Mestinya kamu Banser jaga di rumah saya," kata kiai Syukron Makmum.
"Siap, saya terima perintahnya kiai," jawab anggota Banser tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Bukan LCGC! Ini 3 MPV Bekas Rp80 Jutaan Paling Nyaman dan Irit BBM, Dijamin Senyap di Tol
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo