SuaraJawaTengah.id - Politikus Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Mohamad Guntur Romli turut buka suara terkait ramaihya pemberitaan anggota Banser yang ditempar Kiai Syukron Ma'mum.
Ia menegaskan apa yang dilakukan oleh anggota Banser untuk menjaga gereja tidaklah salah. Karena kata Guntur Romli menjaga rumah ibadah Kristiani itu merupakan perintah dari almarhum Gus Dur.
"Banser jaga gereja itu dari perintah Gus Dur ketika banyak teror pada gereja, Kiai Syukron Ma'mun ini sering berbeda pandangan dengan Gus Dur, tapi tidak apa-apa," kata Guntur Romli melalui akun twitternya.
"Banser jaga gereja itu paling 1-2 hari dalam setahun saat Natal dan Paskah. Selebihnya ya jaga kiai dan pengajian termasuk di Kiai Syukron Ma'mum," lanjutnya.
Ia pun membeberkan bahwa tamparan Kiai Syukron Ma'mum bukan merupakan suatu kebencian. Melainkan bentuk kasih dan sayang kiai pada santrinya.
"Perlu memahami tradisi relasi kiai dan santri bahwa penamparan itu bukan berdasar kebencian tapi kasih sayang," ungkapnya.
Bahkan Guntur Romli membocorkan sehabis anggota Banser yang bernama Abdul Hamid ditampar. Banyak anggota Banser lainnya yang meminta ditampar oleh Kiai Syukron Ma'mum.
"Digaplok kiai itu mendatangkan berkah. Makanya setelah Sahabat Abdul Hamid digaplok, ada yang minta digaplok juga. Kiai Syukron Ma'mun memiliki gaya yang unik," papar Guntur Romli.
Sebelumnya, jagat media sosial dihebohkan dengan anggota Banser yang kedapatan ditampar oleh Kiai Syukron Ma'mum.
Momen tak biasa tersebut salah satunya diketahui dari unggahan video di akun TikTok @sunar.id, Sabtu, (23/04/2022).
Kiai Syukron Ma'mum rupanya mengingatkan para anggota Banser untuk lebih fokus menjaga para alim ulama di Nahdlatul Ulama.
Bahkan kiai yang dijuluki "Singa Podium" tersebut sampai menampar anggota Banser sebagai bentuk peringatan agar tidak melulu menjaga gereja.
"Mestinya kamu Banser jaga di rumah saya," kata kiai Syukron Makmum.
"Siap, saya terima perintahnya kiai," jawab anggota Banser tersebut.
"Tapi akhirnya Banser ini kiainya nggak dijaga, gereja yang dijaga," ucap kiai Syukron Makmum sembari menampar anggota Banser tersebut.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Waspada! Semarang Diguyur Hujan Seharian, BMKG Prediksi Dampak Cuaca Ekstrem Hingga Akhir Januari
-
Mengenal Rumus Segitiga Sembarang dan Cara Menghitung Luasnya
-
Apel Siaga Bulan K3 Nasional, Semen Gresik Tegaskan K3 sebagai Budaya dan Prioritas Utama
-
Warga Pati Berpesta: Kembang Api Sambut Tumbangnya Bupati Sudewo
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api