
SuaraJawaTengah.id - Jumlah peziarah ke Tempat Pemakaman Umum (TPU) Giriloyo, Kota Magelang meningkat, dua hari sebelum Hari Raya Idul Fitri. Tradisi menziarahi kubur menjelang lebaran.
Menurut petugas lapangan TPU Giriloyo, Mustakim, jumlah peziarah mulai meningkat drastis setelah tanggal penetapan cuti bersama, 29 April 2022.
Rata-rata jumlah peziarah sejak kemarin hingga hari ini, sekitar 40 hingga 50 orang setiap hari. Kebanyakan peziarah berasal dari luar kota.
“Sepuluh lebih. Dua puluhan orang juga lebih. Rata-rata 50 peziarah ya. Apalagi mendekati hari H (Idul Fitri). Peziarah menggunakan motor dan mobil sudah banyak yang datang. Banyak dari luar kota,” kata Mustakin kepada SuaraJawaTengah.id, Sabtu (30/4/2022).
Baca Juga: Lebaran Kian Dekat, Pembuatan Buras Mulai Digencarkan di Desa Todang-Todang
Mustakim memperkirakan, para peziarah dari luar kota langsung datang ke makam begitu tiba di rumah. “Mungkin kan cuti mulai kemarin. Jadi mungkin cuti, langsung kesini sekalian. Besok tinggal Lebaran,” ujarnya.
Meningkatnya jumlah peziarah juga disebabkan baru tahun ini mereka diperbolehkan mudik. Selama 2 tahun kemarin mudik dilarang, sehingga baru tahun ini mereka bisa pulang ke kampung halaman.
“Mungkin kesempatan ini dibolehkan mudik jadi sekalian ziarah. Ini dari kemarin sudah mulai rame," ujar dia.
Mustakim memperkirakan, pada hari H Idul Fitri jumlah peziarah akan membludak. Pengurus TPU Giriloyo sudah menyiapkan antisipasi agar tidak terjadi kemacetan di makam.
Akses jalan masuk makam akan ditutup pada hari H Lebaran. Peziarah yang mengendarai mobil bisa memarkir kendaraan di jalan depan kompleks makam, jalan depan Akademi Militer dan kantor Pengadila Agama Kota Magelang.
Baca Juga: Menparekraf Sandiaga Uno Sebut Destinasi Wisata Jakarta Siap Sambut Pengunjung Saat Libur Lebaran
“Akses jalan masuk ke makam kami tutup. Mobil nggak boleh masuk. Parkir di jalan depan, Akmil, sama Pengadilan Agama sini. Masuknya jalan kaki. Motor masih boleh masuk,” kata Mustakim.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Rumah BUMN Rembang Milik SIG Penen Orderan Saat Lebaran Lalu
-
Marak PHK dan Daya Beli Lebaran Anjlok, Ekonomi Kuartal I Diramal 5,03 Persen
-
Pengguna Layanan Transportasi Berbasis Aplikasi Meningkat Selama Momen Mudik Lebaran
-
Dari Musik Jazz hingga Hias Easter Egg: Deretan Aktivitas Seru Usai Lebaran untuk Liburan Keluarga
-
Singgung Omongan Ganjar soal Menteri Temui Jokowi, PSI: Jangan Menjalankan Politik Pecah Belah
Terpopuler
- Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Memutuskan Pindah Homebase Musim Depan, Dua Tim Promosi Angkat Kaki
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan: Pilihan untuk Keluarga Baru, Lengkap Perkiraan Pajak
Pilihan
-
Geely Auto Luncurkan Galaxy Cruiser, Mobil Berteknologi Full AI di Auto Shanghai 2025
-
Jakmania Bersuara: Lika Liku Sebarkan Virus Orange di Kandang Maung Bandung
-
Ikuti Jejak Doan Van Hau, Bintang Thailand Kena Karma Usai Senggol Timnas Indonesia?
-
Hasil BRI Liga 1: Dibantai Borneo FC, PSIS Semarang Makin Terbenam di Zona Degradasi
-
5 Rekomendasi HP dengan Kecerahan Layar Maksimal di Atas 1000 Nits, Jelas dan Terang di Luar Ruangan
Terkini
-
Sidang Kasus Korupsi Mbak Ita dan Etika Komunikasi Hukum di Ruang Publik
-
Link Dana Kaget Hari Ini: Cuan Digital yang Cocok untuk Menyelamatkan Tanggal Tua
-
Segera Klaim Link Saldo DANA Kaget Ini! Rezeki Digital Buat Isi Dompet Tanpa Harus Ngutang
-
Kisah Pesugihan Kepala Desa di Jawa Tengah, Endingnya Menyeramkan!
-
Menjaga Nafas Alam: Gunung Slamet Diusulkan Jadi Taman Nasional Demi Ketahanan Air dan Pangan