SuaraJawaTengah.id - Pegiat media sosial Helmi Felis tidak ada hentinya menuliskan pernyataan kontroversi dengan menyinggung sosok Presiden Jokowi.
Helmi Felis kembali meramal Presiden Jokowi akan dilengserkan sebelum jabatannya berakhir pada tahun 2024.
Melalui akun twitternya, Helmi Felis merasa yakin jika selepas ramadhan nanti Presiden Jokowi akan dilengserkan oleh masyarakat.
"Dilihat dari arah angin dan musimnya refornasi jilid 2 sulit dibendung setelah ramadhan," cuit Helmi Felis.
Sebelumnya, pada demonstrasi 11 April 2022 yang lalu. Helmi Felis menjadi salah satu orang yang sesumbar mengatakan kalau Presiden Jokowi akan dilengserkan.
Bahkan ia juga sampai meramal pasca lebaran idul fitri nanti, Indonesia akan memiliki sosok presiden yang baru untuk menggantikan Jokowi.
"Tidak bisa diredam, semua lelah dengan akrobat politik rezim ini. Terlalu banyak dosa, terlalu banyak nyawa melayang," papar Helmi Felis.
"Seluruh Indonesia sudah bergerak. (Kantor Staf Kepresidenan) KSP tiba-tiba konpres. Hawa-hawanya, lebaran dapet Presiden baru nih kite," sambungnya.
Alih-alih mendapat dukungan, cuitan Helmi Felis tersebut justru ramai kecaman dari warganet di kolom komentarnya.
Baca Juga: Jadwal Imsak Kota Palembang Hari Ini, Minggu 1 Mei 2022
"Tak usah banyak koar-koar, buktikan saja jika memang niatmu mau gulingkan Jokowi. Tapi ingat ya hel, sehebat apapun engkau dan gerombolanmu berniat makar, jika belum saatnya, insya Allah tak akan terjadi," ucap akun @AchmadNazi**.
"Mau sampai berapa jilid lagi lu lis? Dari kemaren lu teriak-teriak, sampai sekarang alhmadulillah pak jokowi masih presiden. Sulit di bendung," tutur akun @4dit14**.
"Kasihan banget lu ler. Kebanyakan halu.Kelihatannya habis lebaran lu bakalan gila beneran, berkeliaran sambil telanjang," imbuh akun @Bisma_harya**.
"Katanya tanggal 11 gagal, tanggal 21 gagal. Kok gak malu terus provokasi emang kalau gak gitu gak bisa makan ya," sahut akun @bunda_rose**.
"Hel mendingan kamu tobat aja, Ki Jokobodo yang ramalannya kadang bener aja sudah tobat. Gak usahlah ngeramal tapi provokasi," timpal akun @RudiPer5167**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Jawa Tengah Garap Potensi Desa: Kunci Pembangunan Nasional dan Indonesia Emas
-
Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet Ditemukan Tewas, akan Dimakamkan Disebelah Pusara Nenek
-
Menguak Warisan Kekayaan Mohammad Reza Pahlavi: Dari Minyak hingga Kerajaan Bisnis Global
-
10 Fakta Gunung Slamet yang Mengerikan, Penyebab Pendaki Syafiq Ridhan Ali Razan Hilang Misterius
-
Fakta-fakta Mengejutkan Reza Pahlavi, Sosok yang Ingin Gulingkan Rezim Iran