SuaraJawaTengah.id - Direktur Survey dan Polling Indonesia (SPIN) Igor Dirgantara mengatakan bahwa hasil survei pada bulan Mei 2022 menunjukkan 27,7 persen generasi Z dan milenial (generasi Y) memilih Menteri Pertahanan Prabowo Subianto untuk menjadi presiden berikutnya.
"Temuan menunjukkan Prabowo masih menjadi pilihan utama bagi sebagian besar generasi Z dan milenial. Andai Pemilu dilaksanakan hari ini, ada 27,7 persen gen Z dan Y yang memilih Prabowo menjadi presiden berikutnya," kata Igor ketika menyampaikan hasil survei dalam Ekspos Survei Nasional Kepemimpinan Nasional 2024, yang disiarkan di platform Zoom Meeting, di Jakarta, Senin (8/6/2022).
Igor menjelaskan bahwa generasi Z dan milenial memandang Prabowo sebagai sosok yang mampu menjamin masa depan generasi muda, khususnya terkait dengan lapangan pekerjaan.
"Itu sebabnya, dalam survei SPIN ini, Prabowo memperoleh dukungan tertinggi dari kalangan Gen Z dan Gen Y," kata Igor.
Prabowo, kata Igor, telah secara konstan berada di dalam tiga besar calon presiden pilihan masyarakat di beberapa lembaga survei lainnya. Capaian ini bahkan sebelum Prabowo mendeklarasikan diri sebagai calon presiden, belum memasang baliho, dan belum memiliki calon wakil presiden.
"Kinerja Pak Prabowo sebagai Menhan itu juga dianggap bagus, seperti modernisasi alutsista, bagaimana komcad atau komponen cadangan itu juga digulirkan," kata Igor.
Sebesar 68,5 persen responden generasi Z dan milenial juga menyukai kunjungan Prabowo kepada sejumlah tokoh nasional dan ulama di awal Lebaran 2022, serta 54,3 persen dari responden menilai tidak ada yang salah dengan kunjungan tersebut karena memang merupakan momen Lebaran dan banyak orang melakukan silaturahmi.
"Safari Prabowo ke ulama itu, yang kemarin waktu Lebaran, itu dianggap positif. Ini yang mengakibatkan elektabilitas Pak Prabowo itu naik, jadi pemilih muslim juga simpati. Itu yang menyebabkan elektabilitas Pak Prabowo naik," ucapnya.
Bahkan, pemilih pasangan Jokowi-Ma’ruf Amin pada tahun 2016, menurut Igor, berpotensi menjadi pemilih Prabowo pada tahun 2024, di samping menjadi pemilih Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
Di sisi lain, posisi elektabilitas Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berada di peringkat kedua dan ketiga dengan perolehan masing-masing 15,5 persen dan 14,1 persen.
Igor mengungkapkan bahwa hampir 100 persen generasi Z dan milenial mengetahui sosok Prabowo dan sebesar 89,1 persen mengaku suka terhadap sosok Prabowo, sedangkan popularitas Anies Baswedan berada di angka 88,4 persen, disusul Ganjar Pranowo pada peringkat ketiga dengan popularitas sebesar 88,1 persen. Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menempati peringkat keempat dengan popularitas sebesar 87,7 persen.
Meskipun Ganjar lebih banyak diketahui oleh kedua generasi ini dengan popularitas sebesar 88,1 persen, tingkat kesukaan masyarakat atau likeabilitas Ganjar berada di bawah Ridwan Kamil. Tingkat kesukaan masyarakat terhadap Ganjar mencapai 65,8 persen, sedangkan kesukaan masyarakat terhadap Ridwan Kamil sebesar 70,4 persen.
Survei SPIN dilakukan pada tanggal 11—21 Mei 2022 dengan total responden 1.230 orang. Populasi sasarannya hanya kelompok usia Gen Z dan Gen Milenial dengan usia minimal 16 tahun dan akan 17 tahun hingga 39 tahun pada tahun 2023.
Sebaran sampel berada di 34 provinsi, dengan teknik sampel menggunakan multi-stage random sampling pada tingkat kepercayaan 95 persen dan margin of error sebesar 2,8 persen. Teknik pengumpulan data dengan wawancara langsung dan kontrol kualitas 10 persen dari sampel.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya