SuaraJawaTengah.id - Nasib nahas dialami seorang nelayan bernama Masimin (47).
Nelayan asal Desa Karangtawang, Kecamatan Nusawungu, Kabupaten Cilacap, itu hilang di Pantai Puring, Kebumen setelah tercebur ke laut.
Melansir Suarabaru.id--jaringan Suara.com, korban sedang berada di kapal nelayan di selatan Pantai Puring, Kebumen, bersama dua rekannya tiba-tiba tersambar petir.
Korban jatuh ke laut dan dinyatakan hilang. Hingga Jumat (17/6/2022), Tim SAR Gabungan masih melakukan pencarian..
Kapolres Kebumen AKBP Burhanuddin melalui Kasubsi Penmas Aiptu S Catur Nugraha menjelaskan, korban hilang setelah tersambar petir saat mencari ikan di perairan selatan Kecamatan Puring, Kebumen, pada hari Kamis (16/6/2022) sekitar pukul 18.30 WIB.
Dua anak buah kapal (ABK) Haryadi (35) dan Sanin (32) yang satu kapal dengan korban, selamat dalam kejadian nahas itu.
“Saat mereka bertiga akan pulang ke Cilacap, tepatnya di selatan perairan Kecamatan Puring, kapal disambar petir. Salah satu korban jatuh ke laut dan belum ditemukan,” jelas Aiptu Catur.
Keterangan para saksi, saat kejadian cuaca laut turun hujan deras disertai petir. Setibanya di lokasi, cahaya kilat disertai suara menggelegar memekakan telinga menghantam perahunya.
“Korban jatuh ke laut bersamaan dengan petir menyembar,”ungkap saksi dalam keterangan kepada petugas.
Baca Juga: PSCS Cilacap Mulai Bentuk Tim Hadapi Liga 2, Ajak Perusahaan Lokal Berkolaborasi
Ketua Tim SAR Nelayan Lawet Perkasa Ayah Kebumen Bejo Priyono kepada suarabaru.id menyatakan,sa apai saat ini korba nelayan Cilacap tersvebit belum ditemukan. Tim SAR Gabungan bersama Polairud Polres Kebumen dan Polsek Puring masih melakukan pencarian.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Warga Sumbang Tolak Tambang Kaki Gunung Slamet: Lingkungan Rusak, Masa Depan Terancam!
-
Kudus Darurat Longsor! Longsor Terjang 4 Desa, Akses Jalan Putus hingga Mobil Terperosok
-
5 Lapangan Padel Hits di Semarang Raya untuk Olahraga Akhir Pekan
-
Perbandingan Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina: Duel Low MPV Keluarga 100 Jutaan
-
Fakta-fakta Kisah Tragis Pernikahan Dini di Pati: Remaja Bercerai Setelah 6 Bulan Menikah