SuaraJawaTengah.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) kini tengah menjadi sorotan dunia. Apalagi kini orang nomor satu itu berani mengunjungi negera yang tengah berperang.
Pegiat media sosial Denny Siregar menyebut Presiden Joko Widodo atau Jokowi tidak berambisi bisa memperpanjang periode jabatanya.
Denny mengungkapkan Presiden Jokowi punya target yang lebih tinggi dibanding hanya menjadi Presiden Indonesia, yaitu Sekjen PBB.
"Sejak awal gua udah prediksi, pak @jokowi itu gak minat 3 periode karena visinya udah Internasional, bukan lagi nasional. Ambisinya sudah tinggi, jadi Sekjen PBB," tulis Denny Siregar di twitter yang dikutip pada Kamis (30/6/2022).
Hanya saja Jokowi, menurut Denny, ingin mencari sosok Presiden yang sesuai visi dan misinya.
"Dia hanya ingin tongkat estafet di nasional ini ada di tangan org yang benar, supaya legacynya bisa diteruskan," tulisnya.
Melihat cuitan Denny Siregar itu, Warganet pun langsung memberikan komentar soal Presiden Jokowi.
"Tuan rumah G20 perlu jalankan peran. Termasuk amanat menjaga perdamaian dunia dan tidak berpihak (non blok). Alhamdulillah setiap presiden terpilih menjalankannya. Saya optimis pak jokowi akan melanjutkan track record beliau sebagai pimpinan yg menyelesaiakn mslh dgn musyawarah," tulis akun @bang**********.
"Kenapa cuma sekretaris jendral PBB? Kenapa gak Jenderal PBB aja?," tulis @hel*****.
Baca Juga: Presiden Jokowi Bakal Bertemu Vladimir Putin di Istana Kremlin, Publik: Uraa!
"Lawakanmu garing banget den,sekjen PBB," tulis @ezz*****.
Diketahui, Presiden Jokowi menjelang akhir periode kedua sering diisukan berambisi untuk memperpanjang jabatannya.
Namun demikian dibantah langsung oleh mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut.
Selain itu Presiden Jokowi juga mulai disorot oleh dunia. Berkat mantan wali kota solo tersebut, Indonesia terpilih Presidensi G20.
Terbaru, Presiden Jokowi mengunjungi Ukraina dan Rusia yang tengah berseteru atau perang. Jokowi disebut-sebut menjadi juru damai kedua negara itu.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Jawa Tengah Garap Potensi Desa: Kunci Pembangunan Nasional dan Indonesia Emas
-
Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet Ditemukan Tewas, akan Dimakamkan Disebelah Pusara Nenek
-
Menguak Warisan Kekayaan Mohammad Reza Pahlavi: Dari Minyak hingga Kerajaan Bisnis Global
-
10 Fakta Gunung Slamet yang Mengerikan, Penyebab Pendaki Syafiq Ridhan Ali Razan Hilang Misterius
-
Fakta-fakta Mengejutkan Reza Pahlavi, Sosok yang Ingin Gulingkan Rezim Iran