SuaraJawaTengah.id - Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto menginstruksikan pengurus partainya untuk menjalin kerja sama politik Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) dengan PPP dan PAN mulai dari tingkat atas hingga bawah atau ke akar rumput sebagai upaya memenangi Pilpres 2024.
"Saya instruksikan galang kerja sama dengan PPP dan PAN mulai dari provinsi hingga kabupaten/kota. Tentu kami bahas konsolidasi dan persiapkan apa yang jadi arah bersama, yaitu visi dan misi ke depan, dipastikan sampai akar rumput kami bekerja sama KIB," kata Airlangga Hartarto usai menghadiri acara Peresmian Purna Pugar Kantor DPD Golkar Jawa Tengah di Semarang, Senin (4/7/2022) malam.
Menurut Airlangga, dengan kerja sama yang dibentuk sejak awal Partai Golkar dengan PPP dan PAN ini akan menambah kekuatan dari masing-masing partai politik.
"Tentunya kami akan terus lakukan konsolidasi di daerah-daerah, kemarin sudah di Kalimantan Timur, Jawa Barat, Kepulauan Riau, dan Bengkulu. Berikutnya di Medan," ujarnya didampingi Ketua DPD Partai Golkar Jawa Tengah Panggah Susanto.
Menurut Airlangga, KIB dibentuk untuk memenangi Pilpres 2024 sehingga berbeda dengan pemilihan legislatif yang masing-masing partai punya strategi sendiri untuk kemenangannya.
"Untuk pemilu anggota legislatif masing-masing partai, dipersilakan menerapkan strategi sendiri-sendiri karena pemilihan anggota legislatif tidak di-sharing. Golkar ingin menang pada pileg maupun pilpres. Makin banyak partai yang bergabung dengan Golkar, makin baik," katanya.
Saat ditanya mengenai calon presiden dan calon wakil presiden yang akan diusung partai-partai politik yang tergabung dalam KIB, Airlangga belum dapat memastikannya karena akan ada pembahasan terlebih dahulu.
"(Capres dan cawapres KIB) dibahas nanti berikutnya," ujarnya.
Partai Golkar, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dan Partai Amanat Nasional (PAN) membentuk Koalisi Indonesia Bersatu usai pertemuan ketua umum ketiga partai itu, yaitu Airlangga Hartarto, Suharso Monoarfa, dan Zulkifli Hasan di Jakarta, Kamis (12/5).
Baca Juga: PPKM Luar Jawa-Bali Diperpanjang hingga 1 Agustus 2022
Bersatu yang menjadi nama koalisi itu merupakan gabungan dari nama logo masing-masing partai, yaitu beringin (Golkar), surya atau matahari (PAN), dan baitullah atau Kakbah (PPP). Koalisi itu untuk menghadapi Pemilu Serentak 2024. [ANTARA]
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Kudus Darurat Longsor! Longsor Terjang 4 Desa, Akses Jalan Putus hingga Mobil Terperosok
-
5 Lapangan Padel Hits di Semarang Raya untuk Olahraga Akhir Pekan
-
Perbandingan Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina: Duel Low MPV Keluarga 100 Jutaan
-
Fakta-fakta Kisah Tragis Pernikahan Dini di Pati: Remaja Bercerai Setelah 6 Bulan Menikah
-
Miris! Sopir Truk Kawasan Industri Terboyo Keluhkan Iuran Pemeliharaan Tapi Jalannya Banyak Rompal