SuaraJawaTengah.id - Baru-baru ini bos PSIS Semarang Yoyok Sukawi bertemu salah satu agen ternama di Indonesia Aggy Eka Ressy.
Pertemuan Yoyok Sukawi dengan agen pemain untuk meminta bantuan agar PSIS Semarang dicarikan kiper yang tangguh.
Pasalnya pasca melepas Jandi Eka Putra beserta Joko Ribowo. Posisi kiper PSIS Semarang masih menjadi salah satu titik terlemah.
Berdasarkan unggahan video di akun TikTok @jatidiricantik. Yoyok Sukawi yang mengenakan kaus berwarna putih tengah membahas perihal kiper yang cocok untuk bergabung ke PSIS Semarang.
"Kiro-kiro ono kiper ora seng gelem main neng PSIS Semarang?," tanya Yoyok Sukawi.
"Ada pak, lokal ya," jawab Aggy Eka Ressy.
Anggota DPR RI itu lantas mempercayakan sepenuhnya kepada Aggy Eka Ressy dalam urusan memilih kiper yang dibutuhkan Laskar Mahesa Jenar.
"Tolong carikan kiper ya untuk PSIS Semarang ya supaya kita bisa main di AFC," imbuh Yoyok Sukawi.
"Iya, iya pak," balas Aggy Eka Ressy.
Kontan saja obrolan Yoyok Sukawi dengan agen pemain itu mematik perhatian warganet. Tak sedikit dari mereka menebak soal sosok kiper yang akan didatangkan ke PSIS Semarang.
"Kiper timnas loh, pengene bocah daerah Semarang Ernando, Awan Seto. Mugo wae amin," ucap akun @dinaryuna**.
"Apakah Syahrul Trisna yang akan datang?," tutur akun @chekek**.
"Ernando ini mah," papar akun @aditya26**.
"Aku si percoyo bakal ada kiper masuk. Soalnya berani lepas dua kiper utama musim lalu," sahut akun @a.za**.
"Selain kiper juga masih ada post yang harus ditambal. Yaitu post yang ditinggalkan Finky," timpal akun @rhynoprata**.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Sebelum Dipulangkan Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet akan Diautopsi di Pemalang
-
9 Fakta Mengerikan di Balik Kerusuhan Iran: Ratusan Tewas, Ribuan Ditangkap, dan Ancaman Militer AS
-
Suzuki Karimun 2015 vs Kia Visto 2003: Pilih yang Lebih Worth It Dibeli?
-
Banjir Lumpuhkan SPBU Kudus, Pertamina Patra Niaga Sigap Alihkan Suplai BBM Demi Layanan Optimal
-
Semen Gresik Gaungkan Empowering Futures sebagai Landasan Pertumbuhan dan Keberkelanjutan