Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Selasa, 19 Juli 2022 | 11:51 WIB
Sekda Kota Tegal Johardi. [Suara.com/F Firdaus]

SuaraJawaTengah.id - Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tegal, Johardi dikabarkan meninggal dunia, Selasa (19/7/2022). Johardi meninggal usia mengikuti mengikuti kegiatan olahraga.

Berdasarkan informasi yang beredar di grup WhatsApp, Johardi meninggal dunia di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kardinah Kota Tegal sekitar pukul 09.00 WIB.

Sebelum dibawa ke rumah sakit, Johardi mengikuti olahraga bersama di Alun-alun Kota Tegal.

Saat sedang ‎berlari mengelilingi alun-alun, Johardi tiba-tiba ambruk. Pertolongan pertama sempat dilakukan sebelum akhirnya didatangkan mobil ambulans untuk membawa Johardi ke RSUD Kardinah.

Baca Juga: Pengusaha Warteg Minta Pemerintah Antisipasi Kelangkaan Elpiji 3 Kilogram

Namun, saat mendapat penangan medis di rumah sakit, Johardi kemudian dinyatakan meninggal dunia.

Kegiatan di aun-alun tersebut ‎diketahui merupakan bagian dari acara Kampanye Gerakan Masyarakat Sehat (Germas) Kota Tegal 2022. Selain Johardi, acara yang dimulai pukul 06.30 WIB ini juga diikuti oleh sejumlah pejabat Pemkot Tegal yang lain.

Kabar meninggalnya Johardi dibenarkan oleh Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda ‎Kota Tegal, Dores Indrian Nugroho. "Benar, beliau meninggal dunia," katanya saat dikonfirmasi, Selasa (19/7/2022).

Dores mengatakan, jenazah Johardi sudah dibawa ke rumah duka di Kelurahan Tegalsari, Kecamatan Tegal Barat, Kota Tegal untuk selanjutnya dimakamkan.

"Rencana tempat pemakaman di mana, masih kami konfirmasikan ke pihak keluarga," ujar‎ Dores.

Baca Juga: Brakk! Moge Patwal Paspampres Dan BM Polisi Tabrak Bus Di Tol Tegal Parang, Videonya Viral

Kabar meninggalnya Johardi tersebut membuat sejumlah pejabat Pemkot Tegal mendatangi RSUD Kardinah dan rumah duka. Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono juga terlihat di RSUD Kardinah sebelum jenazah dibawa ke rumah duka.

‎Johardi menjabat Sekda Kota Tegal sejak 2020. Pria berusia 56 tahun itu dilantik oleh Dedy Yon Supriyono pada 5 Februari.

Sebelum menjadi sekda, Johardi pernah menjabat Sekretaris Dinas Pendidikan pada 2011, Kepala Dinas Perhubungan dan Informatika pada 2014, merangkap Plt Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat pada 2015, dan Kepala Dinas Pendidikan dan kebudayaan sejak 2015.

Kontributor : F Firdaus

Load More