Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Rabu, 20 Juli 2022 | 17:07 WIB
Kepala Desa Banyuadem, Supriyadi membandingkan ukuran kelapa Upat-upat yang lebih besar dibanding kelapa jenis lainnya, Rabu (20/7/2022). [Suara.com/ Angga Haksoro Ardi]

Sejauh ini dikenali 42 varietas kelapa dalam yang tumbuh di Indonesia. Kelapa dengan daging buah tebal, bagus digunakan untuk produksi kopra (minyak kelapa).  

Kelapa Upat-upat ditanam kali pertama oleh sesepuh Desa Banyuadem bernama Mbah Martorejo sekitar tahun 1920.

“Martorejo itu seorang kamituwo kalau dulu. Kalau sekarang (pegawai desa) kepala urusan pemerintahan. Itu menjabat kira-kira tahun 1920an,” ujar Supriyadi.

Martorejo kemudian memerintahkan 7 anaknya untuk masing-masing menaman 9 bibit kelapa jenis unggul ini. Total semula hanya ada sekitar 63 batang pohon kelapa yang menjadi cikal bakal Upat-upat.

Baca Juga: Tegas! Ditipu, Jokowi Cabut 16 Izin Perkebunan Sawit

Secara tradisional kelapa jenis ini kemudian ditanam oleh warga Desa Banyuadem hingga sekarang. Pemerintah desa mendaftarkan sekitar 463 pohon kelapa Upat-upat agar mendapat sertifikat pembibitan dari Balai Pengawasan dan Sertifikasi Benih (BPSB) Jawa Tengah.

“Yang sudah kami daftarkan 463 batang pohon kelapa Upat-upat. Tapi itu belum semua. Nanti akan didaftar menunggu Dinas Pertanian Kabupaten Magelang,” jelasnya.

Budi daya kelapa Upat-upat diharapkan menjadi komoditas selingan warga Kecamatan Srumbung yang selama ini mayoritas petani salak. Jumlah produksi kelapa Upat-upat lebih banyak dibanding kelapa jenis lainnya.

Berdasarkan estimasi produksi oleh Balai Penelitian Tanaman Palma Mapanget Manado, satu pohon kelapa Upat-upat bisa menghasilkan 163 butir kelapa per tahun.

Jumlah itu lebih banyak dibanding kelapa jenis lain yang hanya menghasilkan sekitar 120 butir kelapa per tahun.  

Baca Juga: Seorang Siswi SMAN 15 Batam Tewas Ditimpa Pohon Kelapa Tumbang Saat Berangkat Sekolah

Jika ditanam dengan jarak antar pohon 9x9 meter persegi, setiap hektare lahan bisa ditanami sekitar 123 pohon kelapa. Dengan estimasi produksi 163 butir kelapa per pohon, dari 1 hektare lahan bisa dihasilkan 20 ribu butir kelapa per tahun.  

Load More