SuaraJawaTengah.id - Seorang atlet pencak silat asal Kota Tegal, Atifa Fismawati (19) menorehkan prestasi membanggakan di tingkat dunia.
Atifa berhasil meraih medali emas dalam 19th World Pencak Silat Championship 2022 di Malaysia.
Dalam kejuaraan dunia yang berlangsung pada akhir Juli itu, Atifa turun di nomor tanding putri kelas D. Di partai final, warga Kelurahan Debong Kidul, Kecamatan Tegal Selatan itu mengalahkan atlet asal Uzbekistan hingga atlet tuan rumah.
Prestasi kelas dunia yang ditorehkan oleh Atifa menjadi kado bagi Indonesia menjelang HUT ke-77 Kemerdekaan.
Baca Juga: Daftar Pemain Bulutangkis Indonesia yang Bakal Turun di Kejuaraan Dunia 2022
Pemerintah Kota (Pemkot) Tegal pun turut bangga dengan keberhasilan gadis yang tengah menempuh pendidikan di Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Semarang (Unnes) itu.
Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata Kota Tegal Irkar Yuswan Efendi mengatakan, pihaknya sudah menyiapkan reward untuk Atifa. Hal ini sebagai bentuk penghargaan atas prestasi yang diraih.
"Kami ikut bangga dengan keberhasilan Atifa meraih prestasi di tingkat dunia. Kami telah menyiapkan dan mengusulkan reward untuk Atifa ke Pemerintah Kota Tegal," ujar Ikrar, Rabu (3/7/2022).
Kendati demikian, Irkar belum bisa mengungkapkan lebih lanjut bentuk dan besaran reward apa yang akan diberikan tersebut.
"Yang jelas ada reward yang sudah kami siapkan karena prestasi Atifa juga menjadi kebanggaan bagi Kota Tegal," tandasnya.
Baca Juga: 16 Wakil Indonesia Siap Berlaga di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2022 di Jepang, Ini Daftarnya
Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Tegal Supardi mengatakan, pemberangkatan Atifa ke ajang 19th World Pencak Silat Championship 2022 di Malaysia diproses oleh Pengurus Besar (PB) Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI).
Berita Terkait
-
Seni Beladiri Pencak Silat, Manifestasi Warisan Budaya Turun-Temurun
-
Kaul Penetapan Pencak Silat sebagai Warisan Budaya Takbenda UNESCO: MenBud Jelaskan Langkah Pelestarian
-
Biodata Dedy Yon Supriyono, Pingsan saat Kampanye Akbar hingga Muntah-muntah
-
Sosok Istri Dedy Yon Supriyono, Calon Wali Kota Tegal yang Pingsan Saat Kampanye
-
Raih Juara Dunia Junior 2024, Tim Beregu Campuran Indonesia Diguyur Bonus Ratusan Juta
Tag
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Ini 7 Amalan Bulan Syawal yang Dianjurkan untuk Dilakukan
-
Jadwal dan Keutamaan Puasa Syawal 2025: Sampai Kapan Kita Bisa Berpuasa?
-
Jangan Paksakan ke Rest Area saat Arus Balik, Ini Tips Istirahat Aman dan Nyaman dari Kapolri
-
Tak Hanya THR, Desa Wunut Tunjukkan Kepedulian Nyata Lewat Jaminan Sosial
-
Nikmati Libur Lebaran, Ribuan Wisatawan dari Berbagai Daerah Ramaikan Saloka Theme Park