SuaraJawaTengah.id - Seorang anak berusia 9 tahun dari Kabupaten Kubu Raya, Provinsi Kalimantan Barat, bernama Jovan, akhirnya dapat bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Stadion Manahan, Surakarta, Sabtu, bertepatan penutupan ASEAN Para Games XI Tahun 2022.
"Sudah lama pengin ketemu Bapak," ujar Jovan saat bertemu Presiden Jokowi di lobby utama Stadion Manahan Solo, Sabtu (6/8/2022).
Presiden pun bertanya kepada Jovan, "sekarang sudah ketemu, terus mau apa?"
"Mau minta foto," jawab Jovan.
Presiden Jokowi dan Jovan pun melakukan foto bersama dengan cucu Presiden Jan Ethes.
Presiden berpesan agar Jovan selalu menjaga kesehatannya.
"Sehat-sehat ya," kata Presiden kepada Jovan.
Beberapa waktu lalu, Jovan hadir dalam acara Apresiasi Kreasi Indonesia yang berlokasi di Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat, dan menyampaikan kepada Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno yang hadir dalam acara tersebut, tentang keinginannya untuk bertemu Presiden Jokowi.
Pada hari ini, Sabtu, keinginannya terkabul saat keduanya menghadiri penutupan Asean Para Games XI Tahun 2022 yang digelar di Stadion Manahan, Kota Surakarta.
Baca Juga: Tuan Guru Bajang Mundur dari Jabatan Mentereng di BUMN, Erick Thohir: Belum Setahun
Usai bertemu Jokowi Jovan menyatakan bahwa dirinya adalah fans dari Jokowi. [ANTARA]
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya