SuaraJawaTengah.id - Komda Satria Muda Indonesia (SMI) Jawa Tengah memberikan apresiasi tinggi pada Safira Dwi Meilani atas medali emas di kejuaraan dunia Pencak silat di Malaysia 2022. Pesilat asal Kudus itu akan menjadi penyemangat bagi Jawa Tengah guna mencetak atlet-atlet pencak silat berprestasi lainnya.
Satria Muda Indonesia menjadi salah satu organisasi atau wadah olahraga pencak silat yang menyumbang atlet di sejumlah kejuaraan. Organisasi yang didirikan Prabowo Subianto tahun 1987 sejauh ini telah mencetak atlet untuk sejumlah event regional dan nasional.
Ketua Komda Satria Muda Indonesia (SMI) Jawa Tengah, Abdul Wachid mengatakan Safira Dwi Meilani menjadi salah satu contoh atlet pencak silat Jateng yang berhasil mengibarkan bendera merah putih tertinggi di kejuaraan dunia. Hal itu dinilai bisa menjadi role model pengembangan atlet dan olahraga pencak silat kedepannya.
"Tentu apresiasi yang tinggi pada Safira Dwi Meilani. Mengharumkan nama pencak silat dan Jawa Tengah," ujar Abdul Wachid dari keterangan tertulis, Rabu (10/8/2022).
Apalagi, pencak silat merupakan cabang olahraga asli Indonesia yang harus terus dijaga dan dikembangkan. Salah satunya dengan mengajak anak-anak muda terjun di cabang olahraga tersebut.
Maka sosialisasi yang tepat tentang pencak silat dinilainya begitu penting. Sosialisasi itu bisa melalui digelarnya even-even skala kecamatan, kabupaten/kota, regional hingga nasional.
"Jangan lupakan medsos. kegiatan-kegiatan yang berkaitan dengan pencak silat bisa diunggah melalui media sosial. Itu wujud sosialisasi pada anak-anak milenial dan generasi di bawahnya," tandasnya.
Ia juga mendorong olahraga pencak silat juga bisa dijadikan kegiatan ekstrakurikuler di sekolah-sekolah. Baik di jenjang SD hingga SMA/SMK.
Dengan semakin banyaknya atlet dan even, maka pencak silat semakin populer dan digandrungi masyarakat. Hal itu akan berdampak positif pada hasil-hasil kejuaraan di tingkat nasional maupun internasional.
Baca Juga: Mengenal PSHT, Organisasi Pencak Silat yang Konvoi dan Rusuh di Jogja
Perlu diketahui, kabar prestasi Safira Dwi Meilani juga telah sampai Prabowo Subianto. Sebagai Ketua Umum PB IPSI Prabowo Subianto sudah menjadwalkan untuk bertemu dengan Safira di Jakarta.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Waspada! Semarang Diguyur Hujan Seharian, BMKG Prediksi Dampak Cuaca Ekstrem Hingga Akhir Januari
-
Mengenal Rumus Segitiga Sembarang dan Cara Menghitung Luasnya
-
Apel Siaga Bulan K3 Nasional, Semen Gresik Tegaskan K3 sebagai Budaya dan Prioritas Utama
-
Warga Pati Berpesta: Kembang Api Sambut Tumbangnya Bupati Sudewo
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api