SuaraJawaTengah.id - Wakil Bupati Pemalang Mansur Hidayat diminta mengambil alih jalannya pemerintahan pasca OTT Bupati Mukti Agung Wibowo oleh KPK. Mansur langsung mengumpulkan para organisasi perangkat daerah (OPD).
Mansur mengaku sudah mendapat arahan dari Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo untuk mengambil alih jalannya pemerintahan saat orang nomor satu di pemprov itu mendatangi Pemalang.
"(Ambil alih) sementara. Belum ada (kepastian waktu). Minimal untuk sementara supaya jalan semuanya," kata Mansur, Jumat (12/8/2022).
Selain mengambil jalannya pemerintahan, Mansur juga diminta Ganjar untuk mengumpulkan seluruh OPD. "Tadi sudah diberi arahan pak gubernur," ujar dia.
Saat ditanya lebih lanjut terkait jumlah kepala dinas dan pejabat yang diamankan KPK saat OTT, Mansur meminta menunggu keterangan resmi dari KPK.
"Tunggu rilis resmi KPK. Tidak ada yang menyampaikan resmi. Kita tunggu dulu," kata dia.
Sementara itu, pantauan di kompleks kantor Pemkab Pemalang Jumat (12/8/2022), tidak terlihat ada aktivitas yang mencolok. Aktivitas pegawai pun masih berjalan seperti biasa.
Sementara segel KPK masih terpasang di sejumlah ruangan, di antaranya di ruang kepala Dinas Komunikasi dan Informatika. Segel juga dipasang di kantor Dinas Koperasi, UMKM, Perindustrian dan Perdagangan.
Seperti diberitakan, Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo terjaring OTT KPK, Kamis (11/8/2022). Dari informasi yang beredar, OTT dilakukan di depan gerbang Gedung DPR RI, Jakarta.
Baca Juga: Pesan 'Galak' Ganjar ke Kepala Desa: Hentikan Jual Beli Jabatan hingga Atur Proyek
Terdapat 23 orang yang diamankan dalam OTT tersebut. Selain Mukti Agung, sejumlah kepala dinas turut diamankan.
Seluruhnya masih dilakukan pemeriksaan oleh KPK di Jakarta untuk ditetapkan statusnya. Belum ada keterangan resmi terkait hal itu.
Berdasarkan keterangan sementara KPK, OTT tersebut terkait dengan pengadaan barang dan jasa serta jabatan di lingkungan Pemkab Pemalang.
Kontributor : F Firdaus
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Selalu Terus Bertransformasi, BRI Yakin Mampu Memberikan Hasil Optimal
-
Bagian dari Danantara, BRI Turut Memberikan Dukungan Nyata dalam Pembangunan Rumah Hunian di Aceh
-
5 Mobil Bekas Seharga Motor yang Layak Dibeli, Cuma Rp17 Juta!
-
Waspada! Semarang dan Jawa Tengah Diprediksi Dilanda Hujan Lebat Disertai Petir Hari Ini