SuaraJawaTengah.id - Kapten tim nasional U-16 Indonesia Muhammad Iqbal Gwijangge menyebut bahwa ketenangan menjadi kunci kemenangan skuadnya atas Vietnam dengan skor 1-0 pada final Piala AFF U-16 2022, Jumat (12/8/2022) malam.
"Pertandingan tadi sangat ketat. Vietnam menekan kami sejak awal laga tetapi kami tetap tenang dan dapat mengatasinya dengan baik. Kami berhasil membuat gol pada babak pertama," ujar Iqbal seusai pertandingan di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta.
Menurut pesepak bola berusia 15 tahun itu, dia dan rekan-rekannya mampu menunjukkan kerja sama yang bagus di lapangan.
Mereka bisa menerapkan hasil latihan ketika bertanding yang pada akhirnya berbuah trofi juara.
Baca Juga: Raih Gelar Pemain Terbaik Piala AFF U-16 2022, Iqbal Gwijangge: Semua Berkat Kerja Sama Tim
"Kami tim yang kompak sejak pemusatan latihan pertama. Kami pun terus berlatih pagi dan sore sehingga bisa menjadi juara," tutur Iqbal.
Pemain tim U-16 Bhayangkara FC itu berterima kasih kepada timnya, pelatih dan suporter Indonesia atas status kampiun Piala AFF U-16 2022 itu.
Pelatih skuad berjuluk Garuda Asia, Bima Sakti juga mengapresiasi perjuangan dan kerja keras para pemainnya.
Selain itu, Bima berterima kasih pula kepada 22.579 suporter yang hadir di Maguwoharjo pada partai final dan pencinta sepak bola Indonesia yang menyaksikan pertandingan melalui televisi atau perangkat lain.
"Terima kasih sudah mendukung kami," kata Bima.
Baca Juga: Bima Sakti Sebut Kehadiran Orang Tua Motivasi Pemain Raih Juara Piala AFF U-16 2022
Indonesia sukses menjadi juara Piala AFF U-16 2022 setelah menundukkan Vietnam dengan skor 1-0 pada laga final di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (12/8) malam.
Gol Indonesia pada pertandingan itu dilesakkan oleh gelandang Muhammad Kafiatur Rizky.
Dengan demikian, Indonesia sudah mengoleksi dua gelar juara Piala AFF U-16. Sebelumnya, mereka menjadi kampiun di Piala AFF U-16 tahun 2018 yang digelar di Sidoarjo, Jawa Timur.
Sementara bagi Vietnam, status "runner up" menyamai pencapaian mereka pada Piala AFF U-16 tahun 2016. [ANTARA]
Berita Terkait
-
Usai Kualifikasi Piala Dunia, STY Langsung Dihadapkan Misi Juara AFF Cup?
-
Minim Cetak Gol, Rafael Struick Minim Kontribusi? AFC Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Erick Thohir Evaluasi Kinerja STY, Singgung Pemain Naturalisasi di Timnas
-
Nasib Senior Mees Hilgers di FC Twente: Digosipkan Dilirik Shin Tae-yong Kini Malah Jadi..
-
Catatan Baik Rizky Ridho di Timnas Indonesia, Justin Hubner Wajib Contoh!
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
Terkini
-
Wapres Gibran Dukung UMKM dan Pemberdayaan Ekonomi Perempuan di Semarang
-
Dari Tambakmulyo untuk Jateng: Mimpi Sanitasi Layak Menuju SDGs
-
Pengamat Nilai Program Pendidikan Gratis dan Rp300 Juta per RW dari Yoyok-Joss Realistis
-
Perebutan Suara NU: Luthfi-Yasin vs Andika-Hendi, Siapa Lebih Unggul?
-
Wapres Gibran Tinjau Program Makan Bergizi di SMKN 7 Semarang, Siswa Sambut Antusias