SuaraJawaTengah.id - Pemerintah dan PSSI memproyeksikan tim nasional U-16, yang baru menjuarai Piala AFF U-16 2022 pada Jumat (12/8)/2022, untuk berlaga di SEA Games 2025 atau 2027.
"Saya dan Ketua Umum PSSI (Mochamad Iriawan-red) berkomitmen untuk menjaga anak-anak ini sampai mereka memperkuat timnas U-20 dan berkompetisi di SEA Games 2025 atau 2027," ujar Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali di Stadion Maguwoharjo, Sleman, usai final Piala AFF U-16 2022, Jumat (12/8/2022) malam.
Menurut Zainudin, apa yang dicapai timnas U-16 saat ini, yaitu menjadi kampiun di Piala AFF U-16 2022, sangat membanggakan.
Oleh karena itu, Menpora berharap skuad berjuluk Garuda Asia tersebut tetap berada di jalur menuju timnas yang tangguh di masa depan.
Baca Juga: Pelatih Vietnam Sanjung Guard of Honor Indonesia di Final Piala AFF U-16 2022
"Mudah-mudahan mereka ini akan tetap bisa seperti sekarang," tutur Zainudin Amali.
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan menegaskan komitmen pihaknya untuk menjaga timnas U-16 setidak-tidaknya sampai empat tahun lagi.
"Kami akan mengawal skuad ini sampai mereka menjadi timnas U-20. Untuk pelatihnya, nanti akan ditentukan. Insyaallah dalam empat tahun ke depan anak-anak ini akan menjadi zaman keemasan kita," kata Iriawan.
Indonesia sukses menjadi juara Piala AFF U-16 2022 setelah menundukkan Vietnam dengan skor 1-0 pada laga final di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (12/8) malam.
Gol Indonesia pada pertandingan itu dilesakkan oleh gelandang Muhammad Kafiatur Rizky.
Baca Juga: Timnas Indonesia U-16 Juara Piala AFF, Bima Sakti: Alhamdulillah, Ini Berkat Kerja Keras Pemain
Dengan demikian, Indonesia sudah mengoleksi dua gelar juara Piala AFF U-16. Sebelumnya, mereka menjadi kampiun di Piala AFF U-16 tahun 2018 yang digelar di Sidoarjo, Jawa Timur.
Sementara bagi Vietnam, status "runner up" menyamai pencapaian mereka pada Piala AFF U-16 tahun 2016. [ANTARA]
Berita Terkait
-
Media Vietnam: Timnas Indonesia Pakai Kekuatan Muda, Tapi...
-
Timnas Indonesia Minus Uji Coba, Pasukan Shin Tae-yong Juara Piala AFF 2024?
-
Jay Idzes Dkk Absen di Piala AFF 2024 Jadi Penyebab Timnas Indonesia Tak Pilih GBK?
-
Timnas Indonesia Harus Waspada, Myanmar Bakal Panggil Delapan Pemain Aboard untuk Piala AFF
-
Media Asing Kaget Timnas Indonesia Pilih Stadion 500 Kilometer untuk Kandang Piala AFF 2024
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Dukung Pilkada, Saloka Theme Park Berikan Promo Khusus untuk Para Pemilih
-
Top Skor El Salvador Resmi Gabung PSIS Semarang, Siap Gacor di Putaran Kedua!
-
Kronologi Penembakan GRO: Dari Tawuran hingga Insiden Fatal di Ngaliyan
-
Kasus Pelajar Tertembak di Semarang, Ketua IPW: Berawal Tawuran Dua Geng Motor
-
Tragedi Simongan: Siswa SMK Tewas Terkena Peluru Nyasar Saat Polisi Lerai Tawuran?