SuaraJawaTengah.id - Menyambut HUT ke-77 Kemerdekaan RI, komunitas pecinta dan pelestari sejarah, Banjoemas History Heritage Community (BHHC) bekerjasama dengan pengelola The Village Baturraden menggelar pameran Foto dan Arsip Sejarah Banyumas Raya pada 17 - 31 Agustus 2022.
Pameran yang memadukan konsep indoor dan outdoor ini berlangsung di objek wisata The Village. Pajang dokumen bersejarah ini menyuguhkan lintasan sejarah yang terkumpul mulai tahun 2007 lalu.
Founder BHHC, Jatmiko Wicaksono mengatakan, dalam pameran ini, komunitasnya memajang foto-foto bangunan bersejarah, peta kuno, hingga tokoh yang berasal dari wilayah Banyumas, Banjarnegara, Purbalingga dan Cilacap.
"Nanti kami pajang foto tokoh-tokoh penting dalam sejarah Banyumas Raya. Ada beberapa gedung sekolah, pabrik gula, peta wilayah Karesidenan Banjoemas, stasiun, sampai ke gedung pemerintahan. Ada juga beberapa foto yang belum pernah dipublikasikan," katanya dalam rilis yang diterima, Rabu (17/8/2022).
Baca Juga: Video Viral Bikin Ngakak, Emak-emak Salah Pasang Bendera Merah Putih
Adapun untuk arsip, ada beberapa catatan penting tentang perusahaan listrik, akta tanah, perkawinan dan sebagainya. Dokumen-dokumen bersejarah ini terbagi dalam beberapa stand di dalam dan luar ruangan The Village.
"Selain itu juga ada buku-buku sejarah yang ditulis oleh rekan-rekan dosen dan pegiat komunitas sejarah dari Purwokerto, Cilacap, Banjarnegara dan Purbalingga," jelasnya.
Adapun untuk arsip, ada beberapa catatan penting tentang perusahaan listrik, akta tanah, perkawinan dan sebagainya. Dokumen-dokumen bersejarah ini terbagi dalam beberapa stand di dalam dan luar ruangan The Village.
"Selain itu juga ada buku-buku sejarah yang ditulis oleh rekan-rekan dosen dan pegiat komunitas sejarah dari Purwokerto, Cilacap, Banjarnegara dan Purbalingga," jelasnya.
Pameran yang juga melibatkan mahasiswa prodi Periklanan STIKOM Yogyakarta dan Desain Komunikasi Visual (DKV) IT Telkom Purwokerto ini akan diramaikan dengan bedah buku "Purbalingga Berjuang 1942 - 1949", Kamis 18 Agustus 2022 pukul 15.00-17.00 dan "Melawan Lupa Fragmen-Fragmen Sejarah Cilacap" Sabtu, 27 Agustus 2022 pukul 15.00 - 17.00.
Baca Juga: Upacara HUT Ke-77 RI di SRIT, KBRI Tokyo Serahkan Satya Lencana ke 3 PNS
Juga ada talkshow tentang warisan bersejarah (heritage) di Banyumas, Sabtu, 20 Agustus 2022 pukul 13.00 - 17.00.
Sementara pada 21 Agustus 2022, akan digelar "Jejalah Banjoemas Kota Baru Purwokerto" di sejumlah bangunan bersejarah di Kota Purwokerto.
Beberapa titik yang akan dikunjungi di antaranya eks Pabrik Gula Purwokerto, Stasiun Timur, GKJ Purwokerto, GKI Gatot Subroto, Gedung eks Karesidenan Banyumas di Purwokerto dan Landkaas.
"Untuk kegiatan jelajah, selama setengah hari kami ajak untuk menyusuri sejarah daerah yang dulunya merupakan perbatasan kota lama dan kota baru Purwokerto," katanya.
Berita Terkait
-
Melihat Potret Wajah Lama Ibu Kota di Pameran Foto Rekam Jakarta
-
Catat Tanggalnya! Jaemin NCT Buka Pameran Foto Pribadi Bertajuk 'NARCISSISM'
-
Melihat Ragam Peristiwa dan Perubahan Ibu Kota di Pameran Rekam Jakarta 2023
-
Pameran Foto Local Heroes, Karya Kemanusiaan Buka Jakhumfest 2023
-
Pameran Foto Pertama Cha Eun Woo 'Archive' Diselenggarakan Bulan Depan
Tag
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
Terkini
-
Sengketa Lahan Cilacap: KPA Kritik Skema Pemerintah, Petani Terancam Kehilangan Lahan
-
Tragis! Rem Blong, Truk Tronton Hantam Ruko di Semarang, 2 Orang Tewas!
-
Rayakan Anniversay ke-2, Kurnia Seafood Semarang Berikan Diskon 30% untuk Pelanggan
-
Dorong Transisi Energi Alternatif, PT Semen Gresik Tekan Subtitusi Thermal Substitution Rate
-
Pertamina Patra Niaga JBT Berikan Apresiasi pada Operator SPBU Sultan Agung Semarang