SuaraJawaTengah.id - Harga jual berbagai jenis cabai di pasar tradisional di Kabupaten Kudus, kembali turun dalam beberapa waktu terakhir.
Sempat menyentuh angka Rp95 ribu per kilogram, kini turun lagi menjadi Rp45.000 per kilogram.
"Untuk harga cabai rawit merah atau dikenal cabai setan harga jualnya memang sempat mencapai Rp95.000/kg, kemudian turun bertahap dan pekan ini turun lagi dari sebelumnya dijual Rp70.000/kg menjadi Rp45.000/kg sehingga mendekati harga normal," kata salah seorang pedagang di Pasar Bitingan Kudus, Tutik Asiani dilansir dari ANTARA, Sabtu (20/8/2022).
Sementara harga jual cabai merah kriting, saat ini juga turun menjadi Rp45.000/kg dari harga jual sebelumnya mencapai Rp75.000/kg. Sedangkan harga cabai rawit putih hanya dijual Rp25.000/kg dari harga jual sebelumnya sebesar Rp45.000/kg.
Penurunan harga jual cabai juga diikuti harga bawang merah menjadi Rp28.000/kg dari harga sebelumnya mencapai Rp75.000/kg, sedangkan bawang putih cukup stabil sejak awal dengan harga Rp28.000/kg.
Komoditas lain yang ikut turun, yakni wortel turun menjadi Rp14.000/kg dari harga jual sebelumnya Rp14.000/kg. Sedangkan kentang dan tomat masih stabil dengan harga masing-masing sebesar Rp16.000/kg dan Rp18.000/kg.
Solikatun, pedagang sembako lainnya di Pasar Bitingan mengakui harga cabai memang mulai turun.
Akan tetapi, transaksi penjualannya masih sepi karena penjual kebutuhan pokok juga banyak hingga ke pelosok desa.
Santi, salah satu pembeli mengakui mulai bergairah belanja di pasar, mengingat harga beberapa komoditas seperti cabai maupun bawang mulai turun sehingga berani membeli dalam jumlah banyak, dibandingkan sebelumnya.
Baca Juga: Harga Tiket Pesawat Melambung, Frekuensi Penerbangan Bakal Ditambah
"Saat harga di pasaran mahal, saya lebih memilih membeli nasi dan lauk di warung karena lebih hemat, dibandingkan memasak sendiri," ujarnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya
-
Fakta-Fakta Miris Erfan Soltani: Demonstran Iran yang Divonis Hukuman Mati
-
Suzuki Fronx vs Honda WR-V: Ini 9 Perbandingan Lengkap yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membeli
-
BRI Peduli Bangun Saluran Air di Desa Depok, Wujudkan Pembangunan Infrastruktur Berkelanjutan