SuaraJawaTengah.id - Semen Gresik Innovation Convention (SGIC) V 2022 memasuki babak presentasi final dari total 27 peserta terbaik dari setiap kategori, setelah melalui seleksi ketat pada fase awal yaitu administrasi dan makalah. Presentasi final dilaksanakan di ruang Learning Center gedung Batu Kapur PT Semen Gresik (PTSG) Pabrik Rembang, 22 – 25 Agustus 2022.
SGIC V 2022 merupakan event tahunan yang di selenggarakan oleh PT Semen Gresik yang dengan tujuan menjaring inovator - inovator baru serta memperkuat budaya inovasi dan perbaikan berkelanjutan di lingkungan perusahaan.
Turut hadir dalam presentasi final 3 dewan juri dari perwakilan manajemen puncak yaitu Mochamad Syaiful, ST. (GM of Production & Maintenance), Fardhi Sjahrul Ade, S.Sos., MCM. (GM of Communication & Legal), dan Ummi Shofiana, SE., MBA. (GM of HC & System Management).
Innovation Officer of PT Semen Gresik Rachmad Solikin, mengungkapkan bahwa antusiasme inovasi tahun ini meningkat cukup tajam. Dibuktikan dengan meningkatnya jumlah inovasi yang dikumpulkan hingga ragam serta kualitas produk inovasinya.
"Dari karya terbaik yang terseleksi, terlihat lebih beragam dan berkualitas dari tahun - tahun sebelumnya. Tahun ini karya yang masuk dari setiap unit di SG, naik 55% dari tahun lalu," Jelas Rachmad Solikin pada keterangan persnya (23/8/2022).
Lanjut Rachmad Solikin, setelah babak presentasi final ini, selanjutnya akan masuk ketahap kalkulus dari semua juri dan kemudian ke tahap pengumuman pemenang (awarding) pada bulan September nanti. Pemenang dari SGIC V ini nantinya akan diikutsertakan ke ajang Semen Indonesia Group (SIG) Innovation Award 2022.
"Diharapkan kita dapat menjaring inovator – inovator baru dengan karya yang berkualitas serta mampu memberikan dampak positif terhadap lingkungan perusahaan dan bahkan mampu maju ke tingkat Nasional,” Ujar Rachmad Solikin Solikin.
Tambah Rachmad Solikin, tujuan utama dari SGIC setiap tahunnya adalah mampu membudayakan inovasi sebagai model kerja karyawan secara berkesinambungan searah dengan roadmap perusahaan.
Berita Terkait
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Deretan Tablet Redmi Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Diskon BRImo hingga Cashback Meriahkan OPPO Run 2024
-
Survei Pilkada Kota Semarang: Yoyok-Joss Unggul Tipis atas Agustina-Iswar
-
Jokowi Sampai Turun Gunung ke Semarang, Optimis Luthfi-Yasin Menang di Pilgub Jateng
-
Dramatis! Evandro Brandao Jadi Pahlawan, PSIS Curi Poin di Kandang Persik Kediri