SuaraJawaTengah.id - Warga kampung Karanganyar, Kecamatan Tugu, Kota Semarang digemparkan dengan adanya truk gandeng yang berhenti di tengah jalan kampung.
Pasalnya, jalan Kampung Karanganyar merupakan jalan yang tak begitu lebar dan tak dapat dilintasi truk gandeng.
Bhabinkamtibmas Kelurahan Karanganyar, Tugu, Bripka Amal Mucharip mengungkapkan, warga RT 5 RW 1, Karanganyar dibuat kaget.
Kala akan salat subuh lantaran terparkir truk gandeng yang hanya bisa dilintasi satu mobil.
"Tadi dapat laporan ada truk ditengah jalan kampung katanya ada truk nyasar," ungkap Amal, Selasa (23/8/2022).
Menurut Amal, kondisi jalan hanya selebar empat meter merupakan akses warga sekitar kampung Karanganyar dan bukan diperuntukan untuk kendaraan besar.
"Jalannya itu memang sempit dan tidak unjuk truk apalagi truk gandeng," jelasnya.
Ia menjelaskan, truk gandeng tersebut hendak menuju ke kawasan Industri Wijaya Kusuma (KIW) yang berjarak tiga kilometer dari lokasi kejadian.
Truk bermuatan pupuk berasal dari Cikampek kesasar sampai masuk kampung.
Baca Juga: LIB Undang Persikabo 1973, PSIS Semarang dan Arema FC Setelah Dilaporkan ke Polisi Terkait Judi
"Kalau kata si sopir itu baru pertama kali kirim orderan ke KIW Semarang makanya bisa nyasar," terangnya.
Lanjut Amal, meski baru pertama mengirim ke KIW sopir truk mengaku biasa melintas jalur Jakarta-Surabaya. Namun, karena kondisi sopir mengantuk dan mengikuti arah peta digital. Truk tersebut masuk ke dalam jalan perkampungan.
"Truk jalan dari barat ke timur. Masuk ke kampung karena kesasar mengikuti google maps," tuturnya.
Sopir truk baru sadar masuk ke perkampungan saat truk sudah terlanjur berjalan sejauh sekira 50 meteran.
" Akhirnya truk dikosongkan truk bisa berjalan mundur," paparnya.
Akibat dari truk kesasar itu akses jalan di lokasi kejadian tak dapat dilalui mobil. Begitupun pemotor harus bergantian dengan pemotor lainnya saat hendak melewati jalan tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Darurat Kecelakaan Kerja di Jawa Tengah: Wagub Taj Yasin Desak Perusahaan Genjot Budaya K3!
-
Jawa Tengah Siaga! BMKG Peringatkan Banjir dan Longsor Mengancam Hingga Februari 2026
-
Ini Ciri-ciri Aplikasi Penghasil Uang yang Aman dan Terpercaya
-
Avanza Kalah Telak! Inilah Mobil Seumur Hidup Pilihan Terbaik di Bawah 200 Juta
-
10 Perbedaan Utama Toyota Rush dan Daihatsu Rocky Varian Tertinggi, Lebih Bagus Mana?