SuaraJawaTengah.id - Batu mineral atau yang kerap disebut batu akik sempat populer dan menjadi buruan masyarakat pada tahun 2015 lalu.
Meski kini demam batu akik tak seramai pada tujuh tahun lalu, sejumlah masyarakat masih menggandrungi batu mulia tersebut.
Penjual batu akik, Haryanto menuturkan sejumlah pembeli tertarik meminang batu akik dagangannya, lantaran masih mempercayai adanya hal-hal mistik, hingga sejumlah khasiat yang terdapat pada batu tersebut.
"Mereka yang beli biasanya percaya sama hal-hal ghaib yang ada dibatu akik ini," tutur Haryanto kepada SuaraJawaTengah.id.
Haryanto menceritakan, pembeli biasanya memburu sejumlah batu akik koleksi miliknya seperti batu akik mani gajah, ati ayam, kecubung ungu dan kol buntet.
"Ada beberapa batu akik yang masih laris dibeli seperti mani gajah sampai ati ayam," terangnya.
Ia mengungkapkan, batu akik yang dikenal dengan nama mani gajah menjadi incaran pembeli lantaran dipercaya berkhasiat memberikan pengasihan.
Sedangkan, batu akik jenis ati ayam dipercaya mampu menjaga tubuh dari hal negatif dan memberikan keselamatan. Sementara batu kol buntet diyakini mampu memberikan kekebalan untuk pemakainya.
"Pembeli itu malah yang paham manfaat secara mistis dari batunya, saya juga heran," ungkap Haryanto.
Haryanto menyebut, pembeli batu akik berasal dari berbagai kalangan seperti pejabat, ibu rumah tangga hingga santri dari luar Jawa Tengah.
"Tidak cuma laki-laki, ibu ibu juga kepincut sama khasiat batu akik, bahkan anak-anak pesantren dari Jatim juga kerap memesan," terangnya.
Haryanto membandrol batu akik dari harga Rp 50 ribu hingga ratusan ribu rupiah. Ia mengaku, penjualan batu akik sempat kembali ramai kala pandemi meski secara online.
"Pas Covid-19 kemarin saya jualan online ramai, sekarang ya bisa laku 2-3 batu sehari udah bersyukur," imbuh Haryanto.
Kontributor : Aninda Putri Kartika
Tag
Berita Terkait
-
Klarifikasi Ustaz Yusuf Mansur, Ada Santri Darul Quran Meninggal Dunia Karena Dikeroyok: Rasanya Kayak Satu Badan
-
Kaget Ada Santri Meninggal Dikeroyok, Wapres Ma'ruf Amin Dorong Peningkatan Pengawasan di Pesantren
-
Mata Lebam, Seorang Santri Jadi Korban Bully di Salah Satu Pondok Pesantren, Warganet: Tindak Tegas
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
Terkini
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI Meriahkan Fun Run HUT PPSDM Migas Cepu ke-60
-
Juara Bertahan Berjaya! SDN Sendangmulyo 04 dan SDN Klepu 03 Raih Gelar di MilkLife Soccer Challenge
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng