SuaraJawaTengah.id - Ratusan massa yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Kota Semarang menggelar aksi unjuk rasa di depan Kantor DPRD Provinsi Jawa Tengah.
Para demonstran menyuarakan penolakan kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) hingga menuntut reformasi Kepolisian Republik Indonesia (Polri).
"Kami menolak kenaikan BBM, dan reformasi Polri," teriak Ketua HMI Cabang Semarang Ilham Rosyid Hasibuan di kala aksinya, Kamis (1/9/2022).
Selain menolak kenaikan BBM, terdapat enam tuntutan yang diserukan para Demonstran, diantaranya kenaikan tarif dasar listrik adalah poin yang dinilai akan merusak perekonomian rakyat.
"Termasuk berantas mafia tambang dan migas hingga tunda RUU KUHP," bebernya
Sembari menunggu Pimpinan Legislator Provinsi Jawa Tengah menemui, massa melakukan aksi bakar ban dan berusaha merusak kawat berduri.
"DPR adalah Dewan Penghianat Rakyat," seru Rosyid.
Sebelum tiba di depan Kantor DPRD Provinsi Jawa Tengah, massa melakukan konvoi jalan kaki atau long march dari Patung Diponegoro Universitas Diponegoro (Undip) Pleburan sejak pukul 14.30.
Hingga menjelang magrib, para demonstran masih menyuarakan tuntutannya dan membakar ban di depan kantor DPRD Jateng dan menutup ruas jalan Pahlawan.
Kontributor : Aninda Putri Kartika
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
Libur Nataru, Pertamina Ungkap Pergeseran Mengejutkan Preferensi BBM Pengemudi di Jateng dan DIY
-
Jadwal Pencairan Bansos PKH dan BPNT Januari 2026: Cek Penerima dan Nominalnya
-
Pemprov Jateng Lampung Teken 11 Kerja Sama, NIlainya Capai Rp 832,3 Miliar per Tahun
-
10 Mobil Pick Up Murah Tangguh yang Cocok Buat Usaha
-
7 Fakta Viral Nota Warung Kopi Fantastis di Telaga Sarangan Magetan