SuaraJawaTengah.id - Sosok yang diduga hacker bernama Bjorka saat ini tengah jadi sorotan masyarakat Indonesia di sosial media.
Pasalnya Bjorka dengan mudah mengobrak-abrik data-data privasi masyarakat hingga para pejabat.
Seperti diketahui Bjorka suskes membobol data-data privasi milik Johnyy G. Plate, Erick Thohir, Puan Maharani, dan Denny Siregar.
Tak hanya itu saja, ia juga menemukan data di balik kasus pembunuhan aktivis HAM, Munir Said Thalib.
Lantas sebagian warganet mencurigai bahwa dirinya merupakan orang suruhan Ferdy Sambo yang sengaja membuat gaduh untuk mengalihkan isu kasus pembunuhan Brigadir J.
Mengetahui hal itu, Bjorka pun buka suara. Ia mengatakan bahwa dirinya tidak bermaksud mengalihkan isu pembunuhan Brigadir J.
Ia bahkan mengaku bahwa dirinya tidak tahu menahu siapa itu Ferdy Sambo.
"if anyone thinks i'm here to divert the Sambo case i don't even know who he is (Jika ada yang mengira saya disini untuk mengalihkan kasus Sambo, saya bahkan tidak tahu siapa dia)," katanya melalui twitter @bjoxanism pada Senin, (12/9/2022).
Kemudian ia mengatakan bahwa dirinya hanya ingin membantu agar suara masyarakat dapat tersampaikan kepada Kepala Polisi Republik Indonesia (Kapolri) Listyo Sigit.
Baca Juga: Waduh! Meski Sudah Ditetapkan Menjadi Tersangka, Farhat Abbas Malah Sebut Ferdy Sambo Pahlawan
"But i will help to make @ListyoSigitP listen to your insistence (tapi saya akan membantu untuk membuat @ListyoSigitP mendengarkan desakan mu)," ungkapnya.
Sontak, cuitan itu mendapat beragam tanggapan dari warganet.
"Tapi, bagaimana anda tidak tau kasus sebesar sambo, bukankah kasusnya sudah terdengan sampai negara-negara tetangga?," ujar akun @*****nN.
"Poland emang tetanggaan kah sama indo?," bela aku @*****gg.
"Dia baru kluar dari bertapa di goa mknya gak tau Sambo," imbuh akun @*****17.
"Bantu indonesia buat merdeka dari pemerintahan yang sekarang ini kak," ucap akun @*****h2.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih
-
7 Mobil Listrik Murah di Indonesia, Harga Mulai Rp100 Jutaan
-
7 Fakta Banjir dan Longsor Mengerikan yang Menghantam Kudus, 1 Korban Tewas!
-
Wujud Syukur 12 Tahun Perjalanan Perusahaan, Semen Gresik Gelar Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim
-
Darurat Kecelakaan Kerja di Jawa Tengah: Wagub Taj Yasin Desak Perusahaan Genjot Budaya K3!