SuaraJawaTengah.id - Kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) akan memberikan efek buruk terhadap keluarga yang dirundung masalah tersebut. Tak hanya orang tua yang terlibat, namun anak-anak yang berada disekitar juga berpotensi meniru kelakuan buruk itu.
Psikolog keluarga dan pernikahan, Yulistin Puspaningrum mengatakan kekerasan dalam rumah tangga bisa menimbulkan sifat agresif pada anak yang menyaksikan pertengkaran orang tuanya.
"Bisa saja ada anak yang mengulangi, artinya dia meniru perilaku ayahnya, jadi dia agresif," ucap Yulistin dikutip dari ANTARA pada Sabtu (8/10/2022).
Selain berperilaku agresif, lanjutnya, anak akan mengalami trauma jika melihat langsung kekerasan yang dilakukan orang tuanya.
Jika anak adalah perempuan, kata Yulistin, akan timbul trauma ketika ia berkenalan dengan pria, karena memori buruk yang dilakukan oleh ayahnya.
"Kenal sama laki-laki dia terlalu sensitif, terlalu menjaga dirinya, jadi ada ketakutan, ada kekhawatiran pada dirinya. Timbul juga ketidakpercayaan dari dirinya," ucap Yulistin.
Pendampingan terhadap anak perlu dilakukan orang tua jika anak melihat pertengkaran di rumah dan perlu memberikan rasa aman.
"Dari orang tua misalnya, anak yang melihat orang tuanya bertengkar bisa disampaikan 'kejadian tersebut bukan berarti Mama Papa tidak sayang kamu, Mama Papa tetap sayang padamu dan tidak akan meninggalkan kamu'," paparnya
Trauma tersebut, menurutnya, perlu ditangani dengan cepat oleh ahli yang mengerti agar muncul kembali rasa percaya dirinya dan tidak lagi menutup diri dari lingkungannya.
Baca Juga: Gelar Olah TKP di Rumah Lesti Kejora dan Rizky Billar, Polisi Amankan CCTV
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Transformasi Berkelanjutan, BRI Catat Kinerja Gemilang dan Dukung Program Prioritas Nasional 2025
-
Revolusi Anti-Rob: Jateng Gunakan Pompa Tenaga Surya, Hemat Biaya Operasional hingga Jutaan Rupiah
-
Waspada! Malam Tahun Baru di Jateng Selatan Diwarnai Hujan dan Gelombang Tinggi
-
BRI Blora Gelar Khitan Massal, Meriahkan HUT ke-130 dengan Bakti Sosial
-
Mobilio vs Ertiga Bekas di Bawah Rp150 Juta: 7 Pertimbangan Penting Sebelum Membeli