SuaraJawaTengah.id - Komedian Pandji Pragiwaksono merupakan salah satu standup komedian yang sering membuat kontroversi.
Baru-baru ini Pandji kembali membuat pernyataan yang bikin publik heboh.
Beredar potongan video podcast dimana Pandji mengaku pernah berpacaran dengan sesama laki-laki.
Lucunya, hubungan itu hanya berlangsung selama kurang lebih dua jam saja.
"Gue pernah juga pacaran dua jam, sama cowok lagi," ungkap Pandji dikutip dari dari video tiktok @my_raabbittt pada Selasa, (11/10/2022).
"Dan gue harus mengakui kalau itu pacar gue," katanya.
Kejadian tersebut terjadi ketika Pandji masih menjadi mahasiswa pada tahun 1998 silam.
Ia menceritakan bahwa pada waktu itu ia mempunyai seorang teman kuliah yang dalam beberapa jam lagi akan berulang tahun.
Akan tetapi temannya itu merasa bersedih karena dia belum pernah pacaran sama sekali. Sedangkan dirinya tidak ingin di ulang tahunnya yang ke-20 masih menyandang status jomblo.
Baca Juga: Pandji Pragiwaksono Sebut Presiden Pasang Badan untuk Polisi, Ungghannya Diserang Warganet
Kebetulan, ulang tahun Pandji dan temannya itu juga berbarengan, sama-sama pada tanggal 17 Juni.
Lantas demi menghibur temannnya yang bersedih itu Pandji menawarkan diri menjadi pacar temannya meskipun sesama laki-laki.
"Terus gue bilang, viky gue tembak lo, kita sampai lo ulang tahun sehingga secara teknis lo pernah pacaran setidaknya sebelum umur 20," paparnya.
Pandji mengisahkan, mereka menghabiskan beberapa jam melihat hujan di taman sampai akhirnya tiba usia mereka genap 20 tahun dan hubungan pacaran itu pun putus.
Setalah mereka putus, temannya ingin pandji berjanji agar tetap mengakui hubungan pacaran tersebut agar statusnya pernah pacaran sebelum usia 20 tahun tidak hilang.
"Lu mesti ngaku kalau kita beneran pernah pacaran, kalau enggak batal nih anggapan bahwa gue pernah pacaran sebelum umur 20," ujarnya.
Sontak saja, video itupun mendapat beragam tanggapan dari waeganet.
Berita Terkait
-
Terpopuler: Publik Jodohkan Rizky Billar dan Denise Chariesta, Pandji Tuding Presiden Pasang Badan Untuk Kepolisian
-
Merasa Mendapat Dukungan, Hillary Brigita Lasut di 'Prank' 3 Komika Bergaya Satire
-
Cuitan Pandji Pragiwaksono Bikin Heboh, Tulis 'Presiden Pasang Badan untuk Kepolisian' Pakai Tanda Ceklis
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya
-
Fakta-Fakta Miris Erfan Soltani: Demonstran Iran yang Divonis Hukuman Mati
-
Suzuki Fronx vs Honda WR-V: Ini 9 Perbandingan Lengkap yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membeli
-
BRI Peduli Bangun Saluran Air di Desa Depok, Wujudkan Pembangunan Infrastruktur Berkelanjutan