SuaraJawaTengah.id - Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, A.S.Sukawijaya menyebut akan ada pelatihan dan edukasi terhadap penyelenggara liga sebelum akhirnya Liga 1 Indonesia 2022/ 2023 kembali bergulir pada akhir November 2022.
"Rencananya pada 15 hingga 18 November 2022 akan ada pelatihan serta edukasi untuk penyelenggara dan fase tes kelanjutan Liga 1," kata Pria yang akrab disapa Yoyok Sukawi itu dalam siaran pers di Semarang, Senin (17/10/2022).
Setelah pelatihan tersebut, lanjut dia, Liga 1 akan aman bergulir secara keseluruhan.
Ia menyebut pada waktu hingga digulirkannya kompetisi Liga 1, terdapat sejumlah agenda yang berkaitan dengan Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) di Indonesia.
Baca Juga: Indonesia dan Korsel Tak Terpilih Jadi Tuan Rumah Piala Asia 2023, AFC Pilih Negara Ini
Ia menjelaskan Presiden FIFA dijadwalkan akan bertemu dengan Presiden Joko Widodo.
Selain itu, kata dia, Presiden FIFA juga dijadwalkan menghadiri gelaran Presidensi G20 Indonesia di Bali untuk memaparkan kondisi persepakbolaan tanah air.
Kompetisi Liga 1 Indonesia yang disetop sementara usai tragedi di Stadion Kanjuruhan Malang rencananya akan kembali bergulir pada 25-26 November 2022.
Sebelumnya, PT LIB menghentikan Liga 1 Indonesia musim 2022/2023 selama satu pekan usai kerusuhan di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, setelah laga Arema FC melawan Persebaya, pada Sabtu (1/10).
Kepolisian mencatat 127 orang meninggal dunia dalam tragedi yang terjadi di Stadion Kanjuruhan tersebut, yang di antaranya dua anggota Polri.
Arema FC dipermalukan tamunya Persebaya dengan skor 2-3 dalam pertandingan itu.
Berita Terkait
-
Siapa D'Leanu Arts? Pemain Keturunan Gombong dalam Daftar Naturalisasi di Meja Yunus Nusi
-
Viral 7 Pemain Naturalisasi Tambahan, Ada 2 Nama yang Sudah Main di Klub Senior
-
Kalahkan Borneo FC Tanpa David da Silva, Bojan Ungkap Dua Masalah yang Dihadapi Persib
-
5 Fakta Menarik Kemenangan Persib atas Borneo FC
-
Sudah Dapatkan Ole Romeny, PSSI Rupanya Masih Berburu Striker Keturunan
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Jokowi Sampai Turun Gunung ke Semarang, Optimis Luthfi-Yasin Menang di Pilgub Jateng
-
Dramatis! Evandro Brandao Jadi Pahlawan, PSIS Curi Poin di Kandang Persik Kediri
-
Cari Rumah Baru di Ibu Kota Jatim Sesuai Fengshui? Hadiri BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Jelang Pencoblosan, PAN Jateng Dorong Pilkada Berlangsung Damai, Ini Alasannya
-
Ngerinya Tanjakan Silayur: Titik Kritis Kecelakaan yang Kini Jadi Prioritas Pemerintah Kota Semarang