SuaraJawaTengah.id - Gelandang Manchester United Bruno Fernandes dipastikan tak bisa bermain disaat setan merah menghadapi Aston Villa pada pekan ke-15 Liga Inggris.
Hal itu diungkapkan oleh Pelatih Manchester United Erik ten Hag. Ia mengatakan timnya akan beradaptasi tanpa gelandang andalan Bruno Fernandes saat kontra Aston Villa di Stadion Villa Park, Birmingham, Minggu (6/11/2022).
Bruno Fernandes, harus absen pada laga tersebut karena telah mencatatkan lima kartu kuning sepanjang kompetisi dan hal itu tidak membuat risau Ten Hag.
Pemain asal Portugal itu tercatat tampil sebanyak 12 pertandingan di Liga Inggris bersama The Red Devils serta menyumbangkan dua gol dan satu assist dari total 1.080 menit bermain.
"Kami tahu bahwa kami harus menggantikan Bruno, itu sudah jelas. Kami harus melihat bagaimana kami menggantikannya, dan kami telah memikirkan soal itu, dan itu sangat singkat setelah pertandingan ini (melawan Real Sociedad). Saya Punya satu malam untuk memikirkan itu," kata Ten Hag dikutip dari ANTARA.
Soal pengganti Bruno, pelatih asal Belanda itu memiliki beberapa opsi seperti gelandang Donny van de Beek yang sudah kembali pulih setelah sebelumnya sempat mengalami gangguan kebugaran.
Pada pertandingan menghadapi Real Sociedad di laga terakhir fase grup Liga Europa, Van de Beek bermain sejak menit pertama di lini tengah Manchester United bersama Bruno Fernandes serta Casemiro.
Selain Van de Beek, Ten Hag juga dapat memainkan gelandang Denmark Christian Eriksen atau Marcus Rashford di tempat yang ditinggalkan Bruno di laga kontra Aston Villa nanti.
Baca Juga: Psywar Jelang Tottenham vs Liverpool: Conte Bakal Bikin Emosi Klopp Meledak?
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI Meriahkan Fun Run HUT PPSDM Migas Cepu ke-60
-
Juara Bertahan Berjaya! SDN Sendangmulyo 04 dan SDN Klepu 03 Raih Gelar di MilkLife Soccer Challenge
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng