SuaraJawaTengah.id - Central Java Investment Bussiness Forum (CJIBF) 2022 resmi dibuka Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Rabu (9/11/2022). DPMPTSP mencatat, sampai pukul 11.00 WIB tadi, sudah ada 20 kepeminatan proyek dengan nilai Rp19,43 Triliun.
Ganjar menegaskan, Jawa Tengah mengerahkan seluruh upaya untuk menarik investor sebanyak-banyaknya. CJIBF ini menjadi satu dari sekian langkah yang diambil untuk merealisasikan itu.
"Hari ini kami tentu dibantu oleh BI secara bersama-sama dengan Kadin, kita mencoba mencari format dan sekaligus menawarkan potensi investasi yang ada di Jawa Tengah," ujarnya usai acara.
Ganjar membeberkan, Triwulan I-IIII tahun 2022 relaisasi investasi di Jateng sebesar Rp 45,99 T dengan rincian PMA 26,82 dan PMDN 18,17. Adapun jumlah proyek 14.704 dan serapan tenaga kerjanya 170.757 orang.
Beberapa tantangan, lanjut Ganjar, coba diselesaikan dengan menggandeng sejumlah pihak. Seperti peningkatan skill pada tenaga kerja, atau SDM-nya agar berkualitas dan sesuai kebutuhan investor.
"Maka kalau obrolan hari ini nanti kita bisa nemu, sebenarnya sdm apa sih yang anda harapkan, biar pabriknya itu kita siapin, sekolah dan yang kita butuhkan hari ini harus vokasional. Prioritas," tegasnya.
Saat ini sekolah vokasi yang sedang disiapkan, berada di Kawasan Industri Terpadu Batang. Nantinya, SMK Jateng juga bisa diswitch sesuai kebutuhan investor.
"Tinggal nanti kita fitting aja. Nggak akan sulit karena anak-anaknya udah terseleksi tinggal fitting pada kondisi yang ada, butuhnya seperti apa, maka switchingnya nggak akan sulit," ucap Ganjar.
Dalam acara itu, dilaksanakan penandatanganan Letter of Intent oleh investor potensial Jawa Tengah. Yakni PT Indo Makmur Foods dengan nilai investasinya Rp 9Miliar dan PT Citra Manunggal Informatika dengan nilai investasinya Rp8,3Triliun.
Selain itu, dilakukan juga penandatanganan kerjasama kemitraan UMKM dengan industri, yakni antara PT Huahong Art Home Share Indonesia dan UD Pandan Arum.
"Secara keseluruhan kita harapkan di tengah situasi yang sulit ini ayo dong kita gerakkan seluruh kekuatan dari Jawa Tengah agar bisa berkontribusi untuk pertumbuhan ekonomi secara nasional," tegas Ganjar.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Transformasi Berkelanjutan, BRI Catat Kinerja Gemilang dan Dukung Program Prioritas Nasional 2025
-
Revolusi Anti-Rob: Jateng Gunakan Pompa Tenaga Surya, Hemat Biaya Operasional hingga Jutaan Rupiah
-
Waspada! Malam Tahun Baru di Jateng Selatan Diwarnai Hujan dan Gelombang Tinggi
-
BRI Blora Gelar Khitan Massal, Meriahkan HUT ke-130 dengan Bakti Sosial
-
Mobilio vs Ertiga Bekas di Bawah Rp150 Juta: 7 Pertimbangan Penting Sebelum Membeli