SuaraJawaTengah.id - Gelaran akbar pesta sepak bola Piala Dunia 2022 di Qatar sebentar lagi akan bergulir.
Beberapa negara-negara Eropa maupun Amerika Latin telah mengumumkan daftar 26 pemain yang bakal mentas panggung Piala Dunia 2022.
Pada edisi Piala Dunia ke-22 ini banyak bermunculan wonderkids atau pemain sepak bola usia muda yang turut diikut sertakan.
Dirangkum dari beberapa sumber, deretan pemain muda ini dipercaya bakal meledak bersama negaranya di Piala Dunia 2022.
Baca Juga: Ditempa Habis-habisan untuk Piala Dunia U-20, Timnas Indonesia U-19 Dilarang Bersantai
1. Youssoufa Moukoko
Pemanggilan penyerang belia Youssoufa Moukoko di skuad Timnas Jerman menjadi kejutan tersendiri. Meski masih berusia 17 tahun, Youssoufa Moukoko telah menjadi andalan dilini serang Borussia Dortmund sejak dipromosikan pada tahun 2020/2021.
Selama musim 2022/2023, Youssoufa Moukoko 6 gol dan 6 assist dari 21 pertandingan yang telah dilakoninya bersama Borussia Dortmund.
Pemain muda andalan Borussia Dortmund lainnya yang mentas di Piala Dunia 2022 adalah Jude Bellingham. Pemain yang masih berusia 19 tahun itu terpilih masuk ke jajaran skuad Timnas Inggris.
Penampilan Jude Bellingham bersama Borussia Dortmund cukup gemilang. Dari 21 laga yang telah dimainkan, ia sukses mencetak 9 gol dan 2 assist.
3. Pedri González
Selanjutnya wonderkids lainnya yang bakal memeriahkan Piala Dunia 2022 adalah gelandang Timnas Spanyol Pedri González. Pemain andalan Barcelona itu sudah jadi andalan Timnas Spanyol sejak debutnya pada bulan Maret 2021.
Di musim 2022/2023, Pedri González telah tampil bersama Barcelona sebanyak 19 laga di semua ajang dengan catatan 3 gol.
4. Gavi
Wonderkids Timnas Spanyol lainnya yang bakal bermain di Piala Dunia 2022 adalah Gavi. Pemain berusia 18 tahun itu pada musim ini sukses menyabet gelar Golden Boys 2022.
Prestasi yang diraih Gavi itu bukan tanpa sebab. Pasalnya di musim lalu, ia sukses menampilkan performa apik serta jadi andalan di lini tengah FC Barcelona.
Berikutnya wonderkids yang bakal bersaing di Piala Dunia 2022 yakni gelandang milik klub raksasa Jerman Bayern Munich. Sejak dipromosikan tiga musim yang lalu. Jamal Musiala sukses menembus skuad utama Bayerna Munich.
Di musim 2022/2023 Jamal Musiala masih konsisten bermain apik dengan raihan gol sebanyak 12 gol dan 8 assist dari 21 laga di semua ajang.
6. Rodrygo Goes
Terakhir, wonderkids Timnas Brazil Rodrygo Goes juga bakal turut bersaing di pesta sepak olahraga lima tahunan ini. Penyerang berusia 21 tahun ini memang menjanjikan dan kerap jadi super sub bagi Real Madrid.
Sejauh ini Rodrygo Goes telah 7 gol dan 4 assiat dari 18 laga di seluruh kompetisi yang telah dimainkannya.
Kira-kira dari enam wonderkids di atas siapa saja yang penampilannya bakal meledak di Piala Dunia 2022. Menarik untuk ditunggu.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
Calvin Verdonk di Jakarta: dari Hotel ke Mall Jalan Kaki 45 Menit
-
Heboh Pengamat Sepak Bola Kalah Taruhan Rp 200 Juta Usai Timnas Indonesia Menang, Netizen Seret Nama Bung Towel
-
Calvin Verdonk 'Minta Bantuan' ke Jepang: Semoga...
-
Thailand Mulai Kehilangan Taring, Kabar Gembira untuk Timnas Indonesia?
-
Thom Haye: Saya Harus Menerima Rasa Sakit Ini
Tag
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
-
Maskapai Rela Turunkan Harga Tiket Pesawat Selama Libur Nataru
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
Terkini
-
Waspada! Semarang Berpotensi Hadapi Hujan Lebat dan Angin Kencang Selama Sepekan ke Depan
-
Akademisi UIN Walisongo Soroti Praktik Politik Uang dan Lemahnya Peran Bawaslu di Pilkada 2024
-
Misteri Tewasnya Siswa SMK di Semarang: Polisi Bongkar Makam untuk Ungkap Fakta!
-
Hasil Sementara Pilkada Kendal: Tika-Benny Unggul Signifikan, Ajak Rival Bersatu
-
UMKM Singorojo Bergeliat! Telkomsel Perluas Jaringan Internet di Daerah Terpencil