SuaraJawaTengah.id - Pertamina kembali menghadirkan promo spesial untuk isi ulang tabung Bright Gas 5,5 Kg dengan pemesanan melalui Pertamina Call Center 135 dan website PDS 135.
Promo spesial tersebut berupa potongan sebesar Rp 25.000 bagi pelanggan yang melakukan isi ulang bright gas 5,5 kg melalui layanan pesan antar Pertamina Delivery Service. Tak hanya itu, konsumen juga bisa mendapatkan ongkos kirim lebih hemat sebesar Rp 8.000 untuk setiap pemesanan.
Untuk itu, Area Manager Communication, Relations, & Corporate Social Responsibilty (CSR) Jawa Bagian Tengah PT Pertamina Patra Niaga, Brasto Galih Nugroho mengungkapkan bahwa promo menarik ini bisa didapatkan bagi pelanggan setia produk unggulan Pertamina yang berada di area Jawa dan Bali dari tanggal 1 November hingga 25 Desember 2022.
Tata Cara, Syarat dan Ketentuan Promo
"Untuk cara mendapatkan promo sangat mudah, hanya dengan menukarkan 0 poin MyPertamina, pelanggan dengan voucher ‘Bright Gas Promo Spesial Isi Ulang Tabung Bright Gas 5,5 Kg’, langsung bisa mendapatkan harga dan ongkos kirim lebih hemat untuk pembelian isi ulang Bright Gas 5,5kg." ucap Brasto.
Brasto menjelaskan promo ini terbatas selama persediaan promo tabung masih ada. Informasi lebih lanjut, hubungi Pertamina Call Center 135 atau kunjungi ptm.id/BGPromoRefill2022.
Adapun syarat dan ketentuan promo ini sebagai berikut:
1. Periode promo dimulai dari tanggal 1 November hingga 25 Desember 2022.
2. Sebelum melakukan pemesanan, konsumen wajib download dan registrasi di aplikasi MyPertamina. Selanjutnya konsumen melakukan redeem poin (0 poin) untuk mendapatkan kode voucher.
3. Setelah redeem poin, konsumen akan mendapatkan kode voucher.
4. Kode voucher dapat langsung digunakan untuk pemesanan melalui telepon Pertamina Call Center 135 atau website PDS 135.
5. Pada saat pemesanan konsumen wajib menginformasikan no telepon/HP, (yang terdaftar di aplikasi MyPertamina), kode voucher dan alamat pengiriman Jawa dan Bali.
6. Promo hanya berlaku untuk 1 paket per no telepon/HP, per kode voucher MyPertamina dan per Bulan.
7. Program promosi ini tidak dapat digabungkan dengan promosi produk Bright Gas lainnya.
8. Voucher dapat di-redeem selama persediaan masih ada, atau berlaku ketentuan pembatasan.
9. Voucher yang sudah di-redeem tidak dapat dibatalkan, ditukarkan atau diuangkan.
10. Voucher tidak dapat digunakan apabila sudah melewati masa berlaku.
11. Total kuota selama periode promo adalah maksimal 5.000 paket di area Jawa dan Bali.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Wujud Syukur 12 Tahun Perjalanan Perusahaan, Semen Gresik Gelar Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim
-
Darurat Kecelakaan Kerja di Jawa Tengah: Wagub Taj Yasin Desak Perusahaan Genjot Budaya K3!
-
Jawa Tengah Siaga! BMKG Peringatkan Banjir dan Longsor Mengancam Hingga Februari 2026
-
Ini Ciri-ciri Aplikasi Penghasil Uang yang Aman dan Terpercaya
-
Avanza Kalah Telak! Inilah Mobil Seumur Hidup Pilihan Terbaik di Bawah 200 Juta