SuaraJawaTengah.id - Tampil modis memakai high heels atau alas kaki hak tinggi tentu menjadi hal yang wajar dilakukan oleh para wanita. Namun rupanya high heels menjadi salah satu faktor risiko terjadinya varises.
Hal terjadi karena posisi kaki saat memakai hak tinggi membuat ada tekanan tinggi di bagian betis dan membuat sirkulasi darah menjadi tidak lancar.
Lalu bagaimana caranya bisa tetap memakai hak tinggi tapi bebas dari varises?
Spesialis bedah vaskular dr. Febiansyah Kartadinata Rachim, Sp. B, Subsp. BVE (K) mengatakan bila sepatu hak tinggi memang sudah jadi keseharian, seperti kewajiban saat bekerja, maka usahakan untuk sering mengistirahatkan kaki.
"Istirahatkan kaki, lalu lemaskan dan putar-putar, digoyang-goyang, sesekali harus relaksasi agar betis dan kaki tidak tegang," kata Febiansyah dikutip dari ANTARA pada Minggu (27/11/2022).
Penanganan awal untuk varises adalah elevasi kaki, mengangkat kaki secukupnya agar berada di atas jantung. Anda bisa mengganjal kaki dengan bantal agar darah dari kaki bisa mengalir lebih lancar ke jantung.
Hindari kondisi di mana Anda harus berdiri terlalu lama atau duduk terlalu lama. Seseorang yang ingin menghindari varises juga harus berolahraga, terutama menguatkan otot kaki, menjaga berat badan, menjaga kaki dari trauma seperti benturan dan luka.
Kebersihan dan kelembapan kaki juga perlu dijaga. Sebab, varises bisa membuat luka pada kaki menjadi sulit sembuh. Pakailah alas kaki yang nyaman yang tidak mengganggu sirkulasi darah.
Ia juga menyarankan untuk tidak menyilangkan kaki ketika duduk dan melakukan peregangan kaki secara rutin. Kiat lain untuk mencegah varises adalah menghindari penggunaan celana ketat dan bijak dalam menggunakan alas kaki dengan hak tinggi.
Baca Juga: Mengenal Ragam Jenis Sepatu Hak Pump yang Dikenal Sebagai High Heels
"Bila harus berdiri lama, pindahkan beban dari satu kaki ke kaki lain setiap beberapa menit," pesan kata Dokter Spesialis Bedah Subspesialis Bedah Vaskular dan Endovaskular Konsultan RS Pondok Indah- Pondok Indah.
Sama seperti penyakit lainnya, ia berpesan untuk segera mengatasi varises bila muncul gejala-gejala agar hasil penanganannya lebih baik.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
7 Mobil Listrik Murah di Indonesia, Harga Mulai Rp100 Jutaan
-
7 Fakta Banjir dan Longsor Mengerikan yang Menghantam Kudus, 1 Korban Tewas!
-
Wujud Syukur 12 Tahun Perjalanan Perusahaan, Semen Gresik Gelar Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim
-
Darurat Kecelakaan Kerja di Jawa Tengah: Wagub Taj Yasin Desak Perusahaan Genjot Budaya K3!
-
Jawa Tengah Siaga! BMKG Peringatkan Banjir dan Longsor Mengancam Hingga Februari 2026