SuaraJawaTengah.id - Tampil modis memakai high heels atau alas kaki hak tinggi tentu menjadi hal yang wajar dilakukan oleh para wanita. Namun rupanya high heels menjadi salah satu faktor risiko terjadinya varises.
Hal terjadi karena posisi kaki saat memakai hak tinggi membuat ada tekanan tinggi di bagian betis dan membuat sirkulasi darah menjadi tidak lancar.
Lalu bagaimana caranya bisa tetap memakai hak tinggi tapi bebas dari varises?
Spesialis bedah vaskular dr. Febiansyah Kartadinata Rachim, Sp. B, Subsp. BVE (K) mengatakan bila sepatu hak tinggi memang sudah jadi keseharian, seperti kewajiban saat bekerja, maka usahakan untuk sering mengistirahatkan kaki.
Baca Juga: Mengenal Ragam Jenis Sepatu Hak Pump yang Dikenal Sebagai High Heels
"Istirahatkan kaki, lalu lemaskan dan putar-putar, digoyang-goyang, sesekali harus relaksasi agar betis dan kaki tidak tegang," kata Febiansyah dikutip dari ANTARA pada Minggu (27/11/2022).
Penanganan awal untuk varises adalah elevasi kaki, mengangkat kaki secukupnya agar berada di atas jantung. Anda bisa mengganjal kaki dengan bantal agar darah dari kaki bisa mengalir lebih lancar ke jantung.
Hindari kondisi di mana Anda harus berdiri terlalu lama atau duduk terlalu lama. Seseorang yang ingin menghindari varises juga harus berolahraga, terutama menguatkan otot kaki, menjaga berat badan, menjaga kaki dari trauma seperti benturan dan luka.
Kebersihan dan kelembapan kaki juga perlu dijaga. Sebab, varises bisa membuat luka pada kaki menjadi sulit sembuh. Pakailah alas kaki yang nyaman yang tidak mengganggu sirkulasi darah.
Ia juga menyarankan untuk tidak menyilangkan kaki ketika duduk dan melakukan peregangan kaki secara rutin. Kiat lain untuk mencegah varises adalah menghindari penggunaan celana ketat dan bijak dalam menggunakan alas kaki dengan hak tinggi.
Baca Juga: Tetap Aman saat Berkendara, Begini Tips Berkendara untuk Lady Bikers yang Gunakan Hijab
"Bila harus berdiri lama, pindahkan beban dari satu kaki ke kaki lain setiap beberapa menit," pesan kata Dokter Spesialis Bedah Subspesialis Bedah Vaskular dan Endovaskular Konsultan RS Pondok Indah- Pondok Indah.
Berita Terkait
-
Mau Pakai High Heels saat Hamil seperti Aaliyah Massaid? Simak Tipsnya agar Tetap Aman dan Nyaman
-
Varises Bukan Sekadar Masalah Estetika, Kenali Gejalanya dan Solusi Terbaik dengan Perawatan Laser
-
Gaya Kahiyang Ayu Sambut Liburan, Padukan Busana Etnik dengan High Heels Spanyol Puluhan Juta
-
Kecil-kecil Pakai High Heels, Gaya Ameena Ala Pekerja Kantoran Tuai Sorotan
-
Bumil Elegan! 5 Artis Ini Kenakan High Heels saat Hamil, Erina Gudono Pakai Hermes Rp12 Juta
Terpopuler
- Mudik Lebaran Berujung Petaka, Honda BR-V Terbakar Gara-Gara Ulang Iseng Bocah
- Persija Jakarta: Kalau Transfer Fee Oke, Rizky Ridho Mau Ya Silahkan
- 3 Pemain Liga Inggris yang Bisa Dinaturalisasi Timnas Indonesia untuk Lawan China dan Jepang
- Pemain Kelahiran Jakarta Ini Musim Depan Jadi Lawan Kevin Diks di Bundesliga?
- Infinix Hot 50 vs Redmi 13: Sama-sama Sejutaan Tapi Beda Performa Begini
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025
-
Terungkap! MisteriHilangnya Oksigen di Stadion GBK Saat Timnas Indonesia vs Bahrain
-
Tolak Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Ini Bakal Setim dengan Cristiano Ronaldo
-
Kisah Heroik Sugianto, WNI yang Jadi 'Pahlawan' dalam Tragedi Kebakaran Korea Selatan
-
Kabar Duka! Legenda Persebaya Putut Wijanarko Meninggal Dunia
Terkini
-
Wapres Gibran Mudik, Langsung Gercep Tampung Aspirasi Warga Solo!
-
Tragedi Pohon Tumbang di Alun-Alun Pemalang: Tiga Jamaah Salat Id Meninggal, Belasan Terluka
-
BMKG Peringatkan Hujan dan Angin Kencang di Jawa Tengah, Warga Diminta Waspada
-
Arus Mudik di Tol Kalikangkung Semarang Lancar, Simak Tips Aman Berkendara di Jalan Tol
-
Arus Mudik Membludak, One Way di Tol Semarang-Bawen Diberlakukan Lagi