SuaraJawaTengah.id - Titania Aurelie Nurhermansyah atau yang kerap dikenal dengan Aurel Hermansyah baru-baru ini mengungkapkan isi hatinya soal pilihan nikah muda.
Sejak SMA, Aurel mengakui bahwa dirinya sudah bercita-cita menikah muda. Ia ingin menikah di usia 20 tahun, namun mimpinya terkabul duduk di meja akad saat usia 22 tahun.
Meskipun Aurel menikmati momen nikah mudanya bersama Atta Halilintar, namun ia merasa bahwa posisinya saat ini justru membuatnya susah berkarya.
"Iya sekarang kan kayaknya ngga segampang dulu ya, kalau dulu ngeluarin lagu kayaknya lebih gampang gitu ya..,” aku Aurel dalam podcast BUND Lifetainment dikutip pada Kamis (1/12/22).
Aurel mengatakan bahwa merilis lagu yang sejak dulu dilakoni kini tidak semudah membalikkan telapak tangan.
Ia menyadari bahwa posisinya saat ini sudah menjadi seorang istri dan ibu, sehingga harus mengutamakan suami dan buah hatinya.
“Iya mungkin karena aku nikah muda juga sih, jadi mungkin sekarang fokusnya udah kayak lebih ke ngurus anak, ngurus suami di rumah,” tambahnya.
Meski sudah berumah tangga, sang ayah Anang Hermansyah tidak henti-hentinya mendorong Aurel untuk terus berkarya di dunia musik.
“Sampai sekarang nih kalau ketemu pipi selalu “kak kamu kapan ngeluarin lagu lagi”, masih tetep ditanyain kayak gitu, selalu..,” ujar Aurel.
Baca Juga: Bikin Sesak Napas, Segini Harga Outfit Aurel Hermansyah saat Nongkrong Bareng Nagita Slavina
Aurel berharap bisa meneruskan jejak orang tuanya sebagai musisi. Meskipun kini ia harus pelan-pelan mengerjakan semuanya.
Aurel selalu menanamkan nasihat dari sang ayah, bahwa jangan menjadi manusia yang cepat puas dengan sesuatu, terlebih dengan karyanya sendiri.
“Dari dulu pipi itu selalu ngajarin, ngga boleh cepet puas. Misalnya aku udah ngeluarin lagu terus orang-orang terima dan seneng, jangan langsung puas dulu, nah kayak gitu itu ngga boleh langsung cepet puas, itu sih yang selalu ditanemin di diri aku,” cerita Aurel.
Kontributor: Kanita Auliyana Lestari
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Bukan LCGC! Ini 3 MPV Bekas Rp80 Jutaan Paling Nyaman dan Irit BBM, Dijamin Senyap di Tol
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo