SuaraJawaTengah.id - Warga wilayah perkotaan Purwokerto, Kabupaten Banyumas digemparkan dengan informasi seorang anak Sekolah Dasar (SD) yang buta akibat terkena lato-lato.
Kabar tersebut beredar melalui pesan berantai di aplikasi WhatsApp sejak beberapa hari terakhir hingga menyebabkan para orangtua resah.
Dalam narasi yang beredar, pesan tersebut berisi foto seorang anak yang sedang terbaring di tempat tidur dengan kondisi mata sebelah kanan tertutup perban.
"Assalamualaikum warohmatullohi wabarokatuh sedulur....mau saling mengingatkan yg pada punya anak main lato-lato diawasin yaa...," Tulis narasi yang beredar melalui pesan berantai.
Menurut narasi yang beredar, anak tersebut bersekolah di SD yang beralamat di Jalan Gereja Purwokerto. Namun tidak menyebutkan secara detil SD yang dimaksud.
"Ini anak Jalan Gereja Sokanegara SD kelas 3 main lato-lato kena bola mata pecah akhirnya diangkat dan mata buta sebelah. Mengingatkan sing esih pada kagungan putra cilik sing ati2," tambah pesan tersebut.
Lurah Sokanegara, Khalimah Miskia ketika dikonfirmasi memastikan, kabar melalui pesan berantai yang tersebar tidak benar alias hoaks. Usai ramai di media sosial, dirinya mengaku banyak menerima telepon dan pesan WhatsApp yang menanyakan kebenaran kabar tersebut.
"Baru tadi pagi saya tahu itu, banyak yang telepon dan WA, betul tidak ini (insiden lato-lato)," katanya kepada wartawan, Senin (9/1/2023).
Mendapat informasi tersebut, ia langsung mengecek ke beberapa sekolah. Karena di Jalan Gereja terdapat lebih dari satu sekolah dasar.
Baca Juga: Latto-Latto Makan Korban, Bola Mata Bocah SD Ini Pecah
"Kami sudah memeriksa informasi ke SD N Sokanegara 1 dan SDN Sokanegara 3, ternyata tidak ada sama sekali siswa tersebut yang diberitakan," terangnya.
Ia menegaskan informasi yang beredar hoaks. Oleh sebabnya Khalimah mengimbau, agar warga dapat lebih berhati-hati ketika mendapat informasi yang belum jelas kebenarannya. Karena hal tersebut bisa membuat resah para orangtua.
Kontributor : Anang Firmansyah
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Sebelum Dipulangkan Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet akan Diautopsi di Pemalang
-
9 Fakta Mengerikan di Balik Kerusuhan Iran: Ratusan Tewas, Ribuan Ditangkap, dan Ancaman Militer AS
-
Suzuki Karimun 2015 vs Kia Visto 2003: Pilih yang Lebih Worth It Dibeli?
-
Banjir Lumpuhkan SPBU Kudus, Pertamina Patra Niaga Sigap Alihkan Suplai BBM Demi Layanan Optimal
-
Semen Gresik Gaungkan Empowering Futures sebagai Landasan Pertumbuhan dan Keberkelanjutan