SuaraJawaTengah.id - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo dicecar sejumlah awak media terkait Rakernas PDIP saat kunjungan kerja ke Brebes, Senin (9/1/2023).
Banyak wartawan menanyakan kesiapan Ganjar mendapat kejutan saat menghadiri acara yang digelar di Jakarta, Selasa (10/1/2023) itu.
"Iya saya ke Jakarta besok. Kejutannya apa, ya ndak tahu. Namanya saja kejutan, besok belum tahu kejutannya apa," kata Ganjar.
Rakernas PDIP pada Selasa (10/1/2023) memang disebut sejumlah pihak akan menghadirkan kejutan. Salah satunya, banyak pihak menilai Megawati Soekarnoputri akan mengumumkan siapa Calon Presiden 2024 yang akan diusung patai moncong putih itu.
"Kalau soal itu, itu urusannya DPP, Bu Mega dan pak Sekjen. Intinya kalau saya, besok itu waktunya refleksi bagi PDIP selama 50 tahun berkiprah itu seperti apa," ucapnya.
Menurut Ganjar, sebagai kader dirinya bangga menjadi bagian dari PDIP. Sebab banyak pihak mengatakan, kaderisasi yang dicanangkan Megawati Soekarnoputri di PDIP berjalan sukses.
"Kaderisasi itu melahirkan banyak kader sekarang. Peningkatan kapasitas yang dilakukan melalui diklat juga ada hasilnya. Sekarang kepemimpinan antara perempuan dan laki-laki sudah banyak. Sebenarnya ini bagian dari pelaksanaan UU Partai Politik dan sebagai kader PDIP saya merasa bangga," jelasnya.
Banyak kader PDIP lanjut Ganjar yang sukses menjadi pemimpin. Di Brebes misalnya, seorang Narjo yang dulunya kader biasa bisa menjadi Wakil Bupati.
"Kita tidak pernah berpikir dulu mas Narjo di Brebes, yang mohon maaf dari gerakan paling bawah, ekonomi paling bawah, ternyata bisa memimpin. Beliau berpasangan dengan bu Idza itu bisa dan perempuan lagi. Ini bagian dari kaderisasi yang bagus," tegasnya.
Baca Juga: Keras! Rocky Gerung Sebut Jokowi Khianati Megawati Gegara Dukung Ganjar hingga Jadi Boneka Oligarki
Hal itu lanjut Ganjar yang akan menjadi fokus Rakernas sekaligus perayaan Ultah PDIP ke-50 besok. Acara akan diisi dengan kegiatan yang bersitat refleksi.
"Mungkin besok akan ada pidato politik yang kita semua punya cita-cita PDIP menang hattrick tiga kali," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
BRI Peduli Salurkan Ribuan Paket Sembako untuk Masyarakat Kurang Mampu di Purwodadi
-
7 Fakta Penemuan Pendaki Syafiq Ali Usai 17 Hari Hilang di Gunung Slamet
-
Jawa Tengah Garap Potensi Desa: Kunci Pembangunan Nasional dan Indonesia Emas
-
Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet Ditemukan Tewas, akan Dimakamkan Disebelah Pusara Nenek
-
Menguak Warisan Kekayaan Mohammad Reza Pahlavi: Dari Minyak hingga Kerajaan Bisnis Global