SuaraJawaTengah.id - Pembangunan Kota Solo kini terus digenjot, khususnya pariwisata. Peningkatan jumlah wisatawan pun diprediksi bakal terjadi pada tahun 2023 ini.
Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka menargetkan kenaikan waktu menginap wisatawan pada tahun ini menyusul penambahan berbagai objek wisata di Solo.
"Targetnya wisatawan menginap dua sampai tiga malam," kata Gibran dikutip dari ANTARA di Solo, Kamis (26/1/2023).
Sebelumnya, tingkat lama menginap di Kota Solo hanya di kisaran 1,3-1,5 malam. Ia mengatakan dengan berbagai penambahan destinasi wisata tersebut Solo siap bersaing dengan Yogyakarta dan Semarang.
Baca Juga: Aji Mumpung Jadi RI 1, Langkah Perlahan Jokowi Bangun Dinasti Politik
Untuk destinasi wisata baru yang siap buka pada tahun ini di antaranya Studio Rekaman Lokananta, Taman Wisata Balekambang, dan Masjid Raya Sheikh Zayed.
"Jadi kalau ditarik garis dari Jalan Ahmad Yani kami ada Lokananta yang revitalisasinya selesai April atau Maret, lurus sedikit ada Taman Balekambang yang selesai Desember, ada Masjid Sheikh Zayed yang sudah selesai tinggal menunggu pembukaan. Maju lagi ada IKM Gilingan, maju lagi ada Technopark, kemudian Solo Safari yang akan dibuka hari Jumat besok. Ini pembangunan luar biasa, fisik dikebut semua," katanya.
Ia mengatakan inti dari pembangunan tersebut diharapkan wisatawan bisa tinggal di Solo lebih lama.
"Intinya dari semua titik yang kami bangun, kami ingin wisatawan di sini lebih dari dua hari, simpel tujuannya," katanya.
Sementara itu, pihaknya juga tengah mempersiapkan pembangunan Pasar Jongke yang sekaligus digunakan untuk memfasilitasi wisatawan yang berkunjung ke Kampung Batik Laweyan.
"Jadi biar bus-bus pariwisata, mobil-mobil besar biar masuk situ, terus masuk ke kampung batik bisa pakai sepeda, becak, atau jalan kaki. Penting banget itu lahan parkir," katanya.
Berita Terkait
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Penampakan Bansos Gibran dan Anies Dibandingkan, Warganet: Curi Start Kampanye vs Real Bantu
-
Trending di X, 'Bantuan Wapres Gibran' Disorot karena Plek Ketiplek Banpres Jokowi: Prabowo Diam Aja?
-
Heboh Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Bikin Netizen Curiga: Pencitraan Buat 2029
-
Beda Sikap Wapres Gibran Rakabuming dan Ma'ruf Amin Soal Bansos: Lestarikan Kemiskinan?
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
Terkini
-
Ahmad Luthfi-Taj Yasin Menang, Partai Golkar Jateng: Kerja Keras Seluruh Elemen
-
Waspada! Semarang Berpotensi Hadapi Hujan Lebat dan Angin Kencang Selama Sepekan ke Depan
-
Akademisi UIN Walisongo Soroti Praktik Politik Uang dan Lemahnya Peran Bawaslu di Pilkada 2024
-
Misteri Tewasnya Siswa SMK di Semarang: Polisi Bongkar Makam untuk Ungkap Fakta!
-
Hasil Sementara Pilkada Kendal: Tika-Benny Unggul Signifikan, Ajak Rival Bersatu