SuaraJawaTengah.id - Roadshow kegiatan Onboarding Talenta Wirausaha BSI (TWB) 2023 telah digelar di Aula KWU Universiats Diponegoro (Undip) Semarang, Jumat (10/3/2023).
Agenda yang diinisiasi PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) itu memang menggandeng Universitas Diponegoro sebagai mitra strategis.
TWB merupakan program inkubator bagi para wirausaha muda dan muslimpreneur untuk membangun dan meningkatkan kapasitas usahanya sehingga mampu bersaing di kancah global.
Hal ini sejalan dengan spirit BSI untuk mendukung usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) Go Halal, Go Digital, dan Go Global.
Baca Juga: Akibat Faktor Pekerjaan, Low Back Pain Mayoritas Dialami Laki-laki
TWB juga menjadi salah satu wujud komitmen BSI dalam mengembangkan dan memperkuat ekosistem ekonomi syariah, salah satunya di lingkungan akademisi.
Gagasan muslimpreneur dan membangkitkan kewirausahaan ini telah disampaikan Menteri BUMN Erick Thohir sejak TWB angkatan pertama pada 2022 silam.
Gagasan ini bermula dari pengamatan langsung Erick Thohir saat berkeliling ke pesantren-pesantren di Indonesia bersama Dirut BSI Hery Gunardi.
"Saya sudah mengajak juga Direktur Utama BSI untuk datang ke pesantren-pesantren karena memang kita ingin pesantren sebagai mercusuar peradaban. Supaya keseimbangan ekonomi bisa terjadi, apalagi saat Covid-19 ini jelas terdapat kesenjangan. Maka dari itu kita harus seimbangkan dan intervensi. Di situlah negara hadir memastikan kesenjangan tersebut tidak boleh semakin melebar," ungkapnya.
RCEO BSI Region 7 Semarang Ficko Hardowiseto menegaskan sebagai market leader perbankan syariah di tanah air, BSI berinisiatif untuk terus bersinergi dan berkolaborasi dengan perguruan tinggi, baik memperkuat kehadiran di kampus, maupun menumbuhkan jiwa kewirausahaan.
Baca Juga: Ekspektasi Konsumen Terhadap Kondisi Ekonomi Tetap Optimis
"Selain itu, Undip memiliki komitmen yang sejalan dengan BSI dalam pengembangan community-based entrepreneurs," kata Ficko.
Ficko optimistis para civitas academika mampu sebagai agen kebaikan dalam pengembangan ekosistem muslimpreneur di wilayah kampus dan memberikan banyak warna di ajang kompetitif Talenta Wirausaha BSI 2023.
"Pada setiap kota yang dihampiri oleh Onboarding TWB, BSI selain inspiring speech dan talkshow, BSI juga mengajak mitra UMKM setempat untuk mengisi booth atau stand UMKM di sekitar area acara," ucapnya.
Pada tahun ini, TWB mengajak calon wirausaha dan wirausaha eksisting untuk empat kategori, yakni kategori Pemula, kategori Rintisan, kategori Berdaya, dan kategori Santri.
Melalui keempat kategori ini diharapkan BSI dapat memfasilitasi para wirausaha untuk beradu ide sesuai dengan segmentasi usaha.
Tahun ini, BSI menargetkan 7.500 orang mengikuti TWB 2023 dengan menyasar kota-kota besar di antaranya Malang, Surabaya, Jakarta, Medan, Palembang, Padang, Bandung, Yogyakarta, Semarang, Banten, Banjarmasin, Balikpapan, dan lain-lain.
Kota-kota ini dipilih mengingat potensi industri kreatif yang besar dan minat program ini pada tahun sebelumnya.
Berita Terkait
-
Cara SIG Turunkan Emisi Karbon, Manfaatkan Limbah Jadi Energi Bersih
-
Siapa Suami Ira Swara? Dulu Arsitek Kini Jadi Tukang Ojek karena Kesulitan Ekonomi
-
Maaf Rakyat! Meski Susah Beli Beras dan Hidup Pas-pasan, Sri Mulyani Tetap Bakal Naikkan PPN 12%
-
Data Ekonomi China Dorong Rupiah Berotot di Perdagangan Senin Pagi
-
Kolaborasi Riset Indonesia-Australia, Wujudkan Swakelola Limbah dan Ekonomi Sirkular di Citarum
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
Pilihan
-
Timnas Indonesia Ungguli Arab Saudi, Ini 5 Fakta Gol Marselino Ferdinan
-
Tantangan Pandam Adiwastra Janaloka dalam Memasarkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Malam Ini
-
Hanya 7 Merek Mobil Listrik China yang Akan Bertahan Hidup
-
Prabowo Mau Bangun Kampung Haji Indonesia di Mekkah
Terkini
-
Pilwalkot Semarang 2024: Mungkinkah Tanpa Money Politics?
-
Hujan Ringan Diprakirakan Guyur Semarang, BMKG Imbau Warga Tetap Waspada
-
Fitnah Pilkada Jateng, 4 Akun Medsos Dilaporkan Tim Luthfi-Yasin!
-
Dari Ragu Hingga Optimis, Hendi Ungkap Peran Penting KNPI di Pilgub Jateng
-
Gayeng Lur! Duet Sahli Himawan, Happy Asmara dan Shepin Misa Goyang FisipFest UNDIP Music Festival 2024