
SuaraJawaTengah.id - Nama Ketua DPD Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Jawa Tengah (Jateng), Bambang Wuryanto atau biasa dipanggil Bambang Pacul belakangan ini dijagokan masuk bursa Pilgub Jateng 2024.
Selain ada nama Hendrar Prihadi, Gibran Rakabuming. Lelaki yang akrab disapa Bambang Pacul itu dinilai sejumlah pengamat layak menjadi suksesor Ganjar Pranowo.
Menanggapi hal tersebut, Bambang Pacul tidak mau berkhayal lebih jauh. Namun, jika Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri memberi restu, dirinya mengaku siap.
"Kalau saya diizinkan. Karena (Calon Gubernur Jateng) nanti tergantung keputusan ketua umum," jawab Bambang Pacul ditemui di Kantor DPD PDIP Jateng, Kota Semarang, Kamis (24/8).
Baca Juga: Wow! Pekan Ini 33 Ribu Kader PDIP Bakal Dikumpulkan di Stadion Jatidiri, Ada Apa?
Sebagai kesatria jawa, Bambang Pacul sebenarnya lebih tertarik memperjuangkan suara PDIP di lapangan. Maka dari itu, dia tidak akan menuntut untuk dicalonkan.
"Saya ingin meninggal sebagai kesatria jawa. Saya telah mengambil jalan sebagai kesatria, kalau meninggal, saya tetap sebagai kesatria. Apakah kesatria ada yang jadi raja? Banyak. Tetapi saya ingin sebagai kesatria saja," paparnya.
Lelaki berusia 67 tahun tersebut mengatakan kalau fokusnya saat ini untuk memenangkan PDIP di pemilu 2024. Sedangkan urusan siapa yang dicalonkan tidaknya di Pilgub Jateng diserahkan kepada Ketua Umum PDIP.
"Pokoknya tergantung Bu Mega. Kalau beliau bilang siap tidak menangkan Jateng? Saya siap. Tempur di wilayah Jateng? Saya siap. Yang penting siap dan laksanakan dulu. Karena itu jalan kesatria saya," tegas Bambang Pacul.
Disinggung soal duet Ganjar-Anies di Pilpres 2024. Bambang Pacul enggan berkomentar banyak. Sebab hal itu bukan ranahya.
Baca Juga: Usai Dukung Prabowo Subianto, Jawaban Budiman Sudjatmiko Bila Dipecat PDIP: Saya 'Jomblo' Dulu
"Isu itu masuk wilayah keputusan politik. Saya hanya pelaksana tugas, Ketua umum memberi perintah ini, kami tinggal melaksanakan," tandasnya.
Kontributor: Ikhsan
Berita Terkait
-
Komentar Ganjar Soal Isu Matahari Kembar di Pemerintahan Prabowo
-
Megawati Usul Konferensi Asia Afrika Jilid II: Bahas Isu Kemerdekaan Palestina!
-
Gerindra Akui Pentingnya Dukungan PDIP ke Prabowo, Tapi Tak Harus Koalisi
-
Analis Bongkar Alasan PDIP Belum Juga Gelar Kongres hingga Pertengahan April
-
Soal Peluang PDIP Gabung Pemerintahan, Golkar: kalau Bersama-sama Alhamdulillah
Terpopuler
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Ciro Alves pada Musim Depan
- 5 Rekomendasi Body Lotion Lokal untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai Rp17 Ribu
- Cyrus Margono Terancam Tak Bersyarat Bela Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2025
- Rangkaian Skincare Viva untuk Memutihkan Wajah, Murah Meriah Hempas Kulit Kusam
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp70 Jutaan: Lengkap dengan Spesifikasi dan Estimasi Pajak
Pilihan
-
Jay Idzes Kirim Kode Keras Gabung Inter Milan
-
Bobotoh Bersuara: Ciro Alves Sayonara, Viking Anggap Itu Misteri
-
Gelombang Kekesalan Jakmania Memuncak: Carlos Pena di Ujung Tanduk Pemecatan
-
Hasil Seri Kontra Arema FC Bikin Bangga Persebaya, Ini Penyebabnya
-
Pratama Arhan Mulai 'Terbuang' dari Timnas Indonesia, Mertua Acuh: Terserah
Terkini
-
1 Mei 2025 Libur Apa? Ini Penjelasan Lengkap dan Daftar Tanggal Merah Mei 2025
-
Cerita Horor Pocong Kecil dari Jalur Selatan: Kisah Mistis di Hutan Jawa Tengah
-
Semen Gresik dan Pemkab Kendal Kerja Sama Tangani Sampah dengan Teknologi RDF
-
Ahmad Yani Semarang Jadi Bandara Internasional, Jateng Bersiap Jadi Gerbang Ekonomi Baru
-
Merajut Kepedulian, BRI dan Imigrasi Pemalang Hadirkan Senyum di Panti Asuhan