SuaraJawaTengah.id - Baliho menunjukan gambar Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka pun mulai beredar luas.
Namun ternyata hal itu belum mendapat izin dari Gibran. Putra sulung Presiden Jokowi itu mengaku belum memberi izin terkait munculnya baliho bergambar dirinya dengan Prabowo Subianto di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur.
"Terutama yang di Labuan Bajo kan belum izin. Izin ke saya, kan masang foto saya," kata Gibran dikutip dari ANTARA pada Senin (28/8/2023).
Ia mengatakan tidak tahu-menahu terkait pemasangan baliho tersebut.
Baca Juga: Dukung Gibran Maju Pilpres, 'Gebrakan' Berharap MK Kabulkan Gugatan Batas Usia Capres dan Cawapres
"Takon sing masang (tanya yang memasang) baliho. Aku ora mudeng, takon relawan (saya tidak tahu, tanya ke relawan)," katanya.
Ia mengatakan sejauh ini tidak ada arahan yang diberikan kepada relawan Gibran yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia.
"Relawan kan kayak gitu, inisiatif sendiri," katanya.
Meski demikian, ia mengelak jika relawan yang memasang baliho tersebut merupakan relawan sama dengan yang ada di Solo.
"Beda pulau ya beda orang juga. Relawan kan muncul sendiri," katanya.
Baca Juga: Rekam Jejak Menko PMK Muhadjir Effendy, Masuk Daftar Usulan Cawapres Prabowo
Sebelumnya, Koordinator Relawan Bolone Mase Kuat Hermawan mengatakan relawan sudah melakukan konsolidasi di berbagai daerah di Indonesia.
Pada konsolidasi, relawan mengajukan Gibran sebagai cawapres untuk mendampingi Prabowo Subianto karena melihat elektabilitas putra pertama Presiden Jokowi tersebut selalu naik.
"Elektabilitas Mas Gibran selalu naik, kenapa tidak ke depan anak-anak muda diberikan ruang. Pak Prabowo juga sangat positif menanggapi itu," katanya.
Berita Terkait
-
Cak Imin Soal Surat Ajakan Prabowo Coblos RK-Suswono: Sebagai Ketum Partai, Ya Boleh
-
16 Tokoh Bakal Sabet Gelar Pahlawan Nasional dari Prabowo, Siapa Saja Nama-namanya?
-
Gegara Bikin Surat Dukungan Tanpa Tanggal, Prabowo Dinilai Rendahkan Diri Sendiri
-
Unggah Seruan Prabowo Nyoblos RK di Masa Tenang, Muncul Desakan Bawaslu Usut Raffi Ahmad: Kalau Gak Ditindak, Bubar Aja!
-
Jejak Digital Raffi Ahmad Blunder di Threads Disamakan dengan Fufufafa, Surat Prabowo Lupa Dihapus
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
Lihat Jaksa di Sidang Tom Lembong Cengar-cengir, Publik Malah Kesal: Nasib Orang Dianggap Bercandaan!
-
GERKATIN: Ruang Berkarya bagi Teman Tuli
Terkini
-
Dukung Pilkada, Saloka Theme Park Berikan Promo Khusus untuk Para Pemilih
-
Top Skor El Salvador Resmi Gabung PSIS Semarang, Siap Gacor di Putaran Kedua!
-
Kronologi Penembakan GRO: Dari Tawuran hingga Insiden Fatal di Ngaliyan
-
Kasus Pelajar Tertembak di Semarang, Ketua IPW: Berawal Tawuran Dua Geng Motor
-
Tragedi Simongan: Siswa SMK Tewas Terkena Peluru Nyasar Saat Polisi Lerai Tawuran?